Kemdikbud akan Adakan Program Bimtek untuk Guru Kriteria Ini Bulan Desember 2022. Catat Tanggal Daftarnya...

- 11 November 2022, 18:20 WIB
Ilustrasi program Bimtek Kemdikbud
Ilustrasi program Bimtek Kemdikbud /Pixabay.com/Free-Photos

BERITASOLORAYA.com- Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) telah menginformasikan akan rilisnya sebuah program Bimtek bagi guru.

Program Bimtek Kemdikbud dengan tema Peningkatan Kompetensi Guru Informatika SMP ini diselenggarakan dengan berdasarkan pada Keputusan Mendikbudristek Nomor 262/M/2022.

Keputusan Mendikbudristek tersebut berisi Perubahan atas Kepmendikbudristek Nomor 56/M/2022 tentang Pedoman Penerapan Kurikulum Dalam Rangka Pemulihan Pembelajaran.

Dasar lain diadakannya program Kemdikbud itu adalah Keputusan BSKAP Nomor 008/H/KR/2022 tentang Capaian Pembelajaran pada Kurikulum Merdeka terutama Mapel Informatika SMP.

Baca Juga: Jangan Terlewat, Satuan Pendidikan SD, SMP, SMA, SMK yang Alami Ini Ditunggu Kemdikbud Mulai 14 November 2022

Menurut rencana, program yang diadakan oleh Kemdikbudristek tersebut akan dilakukan pada tanggal 12 hingga 14 Desember 2022.

Perubahan jadwal bisa saja terjadi, oleh karena itu Anda bisa terus memantau kepastiannya melalui website atau media sosial Kemendikbudristek.

Program Bimtek Kemdikbud ini ditujukan bagi guru yang mengajar mata pelajaran Informatika di jenjang pendidikan Sekolah Menengah Pertama (SMP).

Berikutnya, para guru SMP perlu mengetahui kriteria peserta untuk program ini, yaitu:

Halaman:

Editor: Rita Azlina

Sumber: Instagram @ditjen.gtk.kemdikbud gurudikdas.kemdikbud.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x