5 Jurusan Soshum di UB dengan Daya Tampung SNBT 2023 Terbanyak

- 28 Februari 2023, 17:03 WIB
SNBT 2023 akan digelar bulan Mei mendatang, UB menerima mahasiswa dengan jumlah terbanyak pada jurusan ini.
SNBT 2023 akan digelar bulan Mei mendatang, UB menerima mahasiswa dengan jumlah terbanyak pada jurusan ini. /@cookie_studio

Baca Juga: PERHATIAN, Guru dan Kepsek Diundang Kemdikbud ke Agenda Penting Ini, Cek Link Pendaftaran di Sini...

  1. Administrasi Bisnis

Jurusan Administrasi Bisnis UB pada SNBT 2023 memiliki daya tampung sebesar 140 siswa. Jurusan Administrasi Bisnis termasuk ke dalam Fakultas Ilmu Administrasi (FIA) dengan 4 peminatan, yakni Pemasaran, Keuangan, Sumber Daya Manusia, dan Sistem Informasi Manajemen.

Kurikulum yang akan dipelajari saat masuk di jurusan Administrasi Bisnis UB terdiri dari kurikulum nasional, universitas, fakultas, dan program studi. Kurikulum inti dari Administrasi Bisnis didasarkan pada Asosiasi Ilmu Administrasi Bisnis Indonesia (AIABI).

Baca Juga: Mudik Motor Gratis, Motis 2023 dengan Kereta Api, Ini Syarat dan Ketentuannya, Jangan sampai Ketinggalan!

  1. Akuntansi

Pada SNBT 2023, jurusan Akuntansi UB menerima sebanyak 129 siswa. Jurusan Akuntansi UB termasuk ke dalam Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) yang terbagi dalam 4 spesialisasi. Di antaranya Keuangan Syariah, Sistem Informasi Manajemen Akuntansi, Sektor Publik, dan Perpajakan. 

Lulusan jurusan Akuntansi dapat menjadi auditor, akuntan manajemen, dan konsultan yang kompeten pada sektor publik maupun swasta. Selain itu, memiliki peluang untuk melanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi.

  1. Administrasi Publik

Jurusan Administrasi Publik di UB menerima sebanyak 123 siswa pada SNBT 2023. Jurusan Administrasi Publik termasuk ke dalam fakultas yang sama dengan Administrasi Bisnis, yakni Fakultas Ilmu Administrasi (FIA).

Jurusan Administrasi Publik adalah jurusan tertua di UB. Lulusan jurusan Administrasi Publik dapat menjadi administrator publik, birokrat, analis kebijakan, dan manajer sektor publik.

Baca Juga: Juknis Baru tentang Kenaikan Tunjangan Sertifikasi Guru, TW 1 Tahun 2023 Dapat Segini sesuai Regulasi

  1. Manajemen

Jurusan Manajemen di UB menampung sebanyak 111 siswa pada SNBT 2023. Sama seperti Akuntansi, jurusan Manajemen berada di Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB). Jurusan Manajemen di UB terdiri dari 5 konsentrasi, yaitu Keuangan, Pemasaran, SDM, Strategi, dan Operasional.

Halaman:

Editor: Egia Astuti Mardani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x