Jurusan di UGM yang Sepi Peminat, Rumpun Soshum-Saintek dari Sarjana hingga Diploma, Cek di Sini!

- 3 Maret 2023, 07:16 WIB
Ruang perpustakaan FEB UGM
Ruang perpustakaan FEB UGM /Instagram.com/@ugm.yogyakarta

BERITASOLORAYA.com – Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi atau SNBP ditutup pada 28 Februari 2023. Bulan ini akan dilanjutkan jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Teks atau SNBT yang diikuti oleh para siswa untuk masuk ke Perguruan Tinggi Negeri atau PTN.

Salah satu PTN incaran para siswa adalah Universitas Gadjah Mada atau UGM yang dikenal sebagai Top 3 PTN di Indonesia. Selain itu, ada pula Institut Teknologi Bandung atau ITB dan Universitas Indonesia atau UI pada jalur SNBP dan SNBT pada berbagai jurusan.

Sebagai PTN top, UGM tentu menyediakan berbagai macam jurusan baik saintek maupun soshum pada tingkat diploma atau sarjana. Kebanyakan siswa yang ingin mendaftar jalur SNBP atau SNBT di UGM menganggap bahwa semua jurusan di UGM sangat ramai peminatnya.

Padahal tidak selalu begitu, kali ini BeritaSoloRaya.com telah mengutip dari laman resmi Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru atau SNPMB beberapa jurusan saintek atau soshum yang sepi peminat di UGM untuk jalur SNBT.

Berikut daftar jurusan sepi peminat rumpun saintek dan soshum dari jenjang diploma hingga sarjana di UGM untuk jalur SNBT.

SAINTEK

Mikrobiologi Pertanian

Mikrobiologi Pertanian adalah jurusan sepi peminat pada jalur SNBT tahun lalu, yakni sebanyak 101 calon mahasiswa baru. Jurusan Mikrobiologi Pertanian UGM memiliki daya tampung sebanyak 11 calon mahasiswa baru.

Geofisika

Jurusan Geofisika di UGM untuk jalur SNBT 2023 akan menerima sebanyak 21 calon mahasiswa baru. Tahun lalu jurusan Geofisika UGM memiliki peminat sebanyak 103 calon mahasiswa baru.

Fisika

Jurusan Fisika di UGM pada jalur SNBT tidak terlalu banyak memiliki peminat dibandingkan jurusan-jurusan lain. Pada tahun 2022, jurusan Fisika di UGM mempunyai peminat sebanyak 113 orang dan menampung sebanyak 21 calon mahasiswa baru pada tahun 2023 jalur SNBT.

Penyuluhan dan Komunikasi Pertanian

Salah satu jurusan yang belajar tentang disiplin ilmu pertanian di UGM ini memiliki peminat sebanyak 135 calon mahasiswa baru. Jurusan Penyuluhan dan Komunikasi Pertanian pada jalur SNBT 2023 akan menerima 12 calon mahasiswa baru.

SOSHUM

Bahasa, Sastra, dan Budaya Jawa

Bahasa, Sastra, dan Budaya Jawa di UGM adalah salah satu jurusan soshum yang sedikit diminati oleh calon mahasiswa baru, yakni berjumlah 167 pada tahun lalu. Pada jalur SNBT 2023, jurusan Bahasa, Sastra, dan Budaya Jawa akan menampung 14 calon mahasiswa baru.

Bahasa dan Sastra Prancis

Berada pada disiplin ilmu yang sama dengan jurusan sebelumnya, jurusan Bahasa dan Sastra Prancis di UGM memiliki peminat yang sedikit tahun lalu, yaitu berjumlah 215 orang. Calon mahasiswa baru yang diterima pada jurusan ini pada jalur SNBT 2023 adalah 14 orang.

Sejarah

Jurusan Sejarah di UGM juga mempunyai sedikit peminat, yaitu sebanyak 298 calon mahasiswa baru. Pada SNBT 2023, jurusan Sejarah di UGM akan meluluskan calon mahasiswa baru berjumlah 15 orang.

Arkeologi

Selain jurusan sebelumnya, jurusan Arkeologi di UGM pun mempunyai sedikit peminat, yakni sebesar 328 calon mahasiswa baru. Pada jalur SNBT 2023, jurusan Arkeologi akan menerima calon mahasiswa baru sebanyak 20 orang.

VOKASI (Diploma IV)

Sistem Informasi Geografis

DI UGM jurusan Sistem Informasi Geografis diminati sebanyak 117 calon mahasiswa baru. Jurusan Sistem Informasi Geografis akan menerima sebanyak 20 calon mahasiswa baru pada jalur SNBT 2023.

Teknologi Survei dan Pemetaan Dasar

Jurusan Teknologi Survei dan Pemetaan Dasar pada tahun lalu diminati oleh 136 calon mahasiswa baru yang mendaftar di UGM. Pada jalur SNBT 2023, jurusan Teknologi Survei dan Pemetaan Dasar akan menerima 20 calon mahasiswa baru.

Teknologi Rekaya Instrumentasi dan Kontrol

Di UGM, jurusan Teknologi Rekaya Instrumentasi dan Kontrol mempunyai sedikit peminat, yakni sebanyak 137 calon mahasiswa baru. Pada jalur SNBT 2023, jurusan Teknologi Rekaya Instrumentasi dan Kontrol akan meloloskan 22 calon mahasiswa baru.

Teknologi Rekaya Mesin

Tidak hanya jurusan di atas, jurusan Teknologi Rekayasa Mesin juga merupakan jurusan yang sepi peminat di UGM, dengan peminat sebanyak 143 calon mahasiswa baru. Jurusan Teknologi Rekayasa Mesin akan menampung 20 calon mahasiswa baru pada jalur SNBT 2023

Itulah beberapa jurusan sepi peminat baik dari rumpun saintek maupun soshum pada jenjang diploma dan sarjana. Dari jurusan-jurusan di atas mana yang menjadi pilihanmu atau menarik perhatianmu?***

Editor: Dian R.T.L. Syam


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x