Resmi Kemnaker, Kuliah Gratis di Polteknaker. Cek Ketentuan Usia dan Program Studi

- 3 Mei 2023, 11:27 WIB
Ilustrasi informasi kuliah gratis Polteknaker dari Kemnaker
Ilustrasi informasi kuliah gratis Polteknaker dari Kemnaker /robtowne0/pixabay

BERITASOLORAYA.com – Ada informasi kuliah gratis Polteknaker atau Politeknik Ketenagakerjaan yang membuka penerimaan mahasiswa baru 2023 2024.

Kabar kuliah gratis Polteknaker bisa Anda simak secara saksama melalui penjelasan yang ada dalam pembahasan di bawah ini.

Adapun informasi kuliah gratis Polteknaker ini berdasarkan pemaparan dalam unggahan di Instagram Kementerian Ketenagakerjaan atau Kemnaker sendiri.

Baca Juga: MALAS BEKERJA ATAU KULIAH ? Inilah 5 Tips Produktif Setelah Liburan Lebaran, Simak Selengkapnya…

Disampaikan bahwa kesempatan kuliah gratis Polteknaker ini kembali dibuka Kemnaker untuk lulusan SMA dan/atau sederajat.

Perlu dipahami bahwa Polteknaker ini membuka kesempatan mendapat beasiswa untuk para lulusan SMA atau SMK atau MA atau MAK yang berasal dari semua jurusan dengan usia maksimal adalah 25 tahun.

Anda perlu mengetahui bahwa usia maksimal 25 tahun tersebut terhitung sampai tanggal 30 Juni 2023 mendatang.

Disampaikan oleh Anwar Sanusi selaku Sekjen Kemnaker RI bahwa pendaftaran dan kuliah di Polteknaker ini gratis.

Secara lebih lanjut Anwar juga menjelaskan bahwa kesempatan memberikan pendidikan 100 persen untuk mahasiswa yang lulus PMB 2023 2024, dengan memperhatikan prinsip adil, akuntabel, efisien, dan transparan.

Halaman:

Editor: Vania Puspita Anggraeni

Sumber: Instagram @kemnaker


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x