WAJIB PAHAM, Tahapan Daftar PPDB SMA 2023 untuk Siswa Dapodik di Sumatera Barat. Pendaftaran Dibuka 12 Juni

- 10 Juni 2023, 07:39 WIB
Ilustrasi. Begini tahap PPDB SMA di Sumatera Barat untuk siswa yang terdaftar Dapodik
Ilustrasi. Begini tahap PPDB SMA di Sumatera Barat untuk siswa yang terdaftar Dapodik /Instagram Disdik Jabar

Kedua, silakan ganti password dengan memasukkan beberapa data yang dibutuhkan. Hal ini dilakukan untuk keamanan data-data siswa.

Ketiga, cek data-data siswa di dalam Dapodik. Lakukan perbaikan dan yang belum benar dan lengkapi data-data yang kurang.

Keempat, cek ulang data yang telah terinput dalam Dapodik dan lakukan konfirmasi bahwa data-data tersebut dijamin kebenarannya. Konfirmasi bisa dilakukan mulai 12 Juni 2023.

Baca Juga: Hasil FP2 MotoGP Italia: Francesco Bagnaia Menjadi yang Tercepat dalam Latihan Kedua di Negeri Pizza

Kelima, pilih jalur masuk (jalur afirmasi, perpindahan orang tua, jalur prestasi, dan jalur zonasi) serta sekolah tujuan. Tahap ini pun bisa dilakukan mulai tanggal 12 Juni 2023.

Keenam, kini bagian operator sekolah yang harus melakukan verifikasi berkas siswa yang sudah diunggah. Siswa bisa memberikan berkas fisik jika diminta oleh operator sekolah.

Ketujuh, tunggu proses verifikasi berkas. Hasilnya bisa dilihat melalui menu hasil di laman Dapodik.

Kedelapan, tunggu sistem melakukan perangkingan berdasarkan hasil nilai dari masing-masing jalur yang dipilih.

Kesembilan, siswa yang terdata dalam perangkingan dianggap lulus. Sementara itu, jika siswa tidak lulus dalam perangkingan, bisa ikut serta dalam pendaftaran selanjutnya.

Halaman:

Editor: Syifa Alfi Wahyudi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x