Soal Login SIMPKB, Begini Cara Konfirmasi Kesediaan Mengikuti PPG Dalam Jabatan 2023

- 8 September 2023, 15:45 WIB
Ilustrasi konfirmasi kesediaan calon mahasiswa PPG Daljab atau Dalam Jabatan Angkatan II
Ilustrasi konfirmasi kesediaan calon mahasiswa PPG Daljab atau Dalam Jabatan Angkatan II /

BERITASOLORAYA.com - Pada Program PPG Dalam Jabatan 2023 Angkatan II, Kemdikbud telah merilis pengumuman kesediaan para peserta untuk mengikuti rangkaian pelaksanaannya. Pengumuman kesediaan mengikuti PPG Dalam Jabatan Angkatan II 2023 itu tertulis dalam edaran dengan Nomor 1808/B2/GT.00.02/2023.

Pada surat edaran itu, Plt. PPG mengumumkan enam hal mengenai kesediaan calon mahasiswa PPG.

Salah satu poin dalam pengumuman konfirmasi kesediaan peserta PPG Daljab Angkatan II tahun 2023 itu adalah melakukan konfirmasi secara online melalui laman ppg.kemdikbud.go.id pada tanggal 7-11 September 2023.

Baca Juga: MENPAN RB JELASKAN 2 JENIS PPPK SEBAGAI SOLUSI TENAGA HONORER, Bukan PPPK Part Time dan Full Time? Eits.. Cek!

Untuk itu, artikel ini akan membahas tentang bagaimana cara mengonfirmasi kesediaan mengikuti PPG Daljab secara online, yang dikutip BeritaSoloRaya.com dari berbagai sumber.

Cara Konfirmasi Kesediaan PPG Dalam Jabatan Angkatan II Tahun 2023

Pertama, login SIMPKB pada situs ppg.simpkb.id dengan mencantumkan alamat email dan kata sandi yang pernah didaftarkan. Langkah selanjutnya yaitu melakukan konfirmasi ketersediaan pada pop up dengan judul "Formulir Pernyataan Ketersediaan".

Setelah itu, Anda bisa membubuhi tanda check kecil (v) pada tulisan "dengan ini menyatakan bersedia atau tidak bersedia". Di sesi itu, Anda bisa memilih pilihan "bersedia" atau "tidak bersedia", lalu dilanjutkan dengan klik "ya" atau "tidak".

Halaman:

Editor: Anbari Ghaliya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x