Ini 5 Rekomendasi Perpustakaan di Solo, Cocok Bagi Kamu Si Pecinta Buku

11 Oktober 2023, 15:24 WIB
Rekomendasi perpustakaan di Solo /Surakarta.go.id/

BERITASOLORAYA.com- Tahukah kamu Kota Solo tak hanya kaya akan budaya dan sejarahnya, tetapi juga memiliki perpustakaan dengan koleksi buku yang luar biasa.
Keberadaan perpustakaan ini bisa dimanfaatkan semua kalangan untuk mencari referensi dari berbagai ilmu.

Selain itu, perpustakaan ini untuk meningkatkan minat baca bagi anak-anak muda sejak dini.
Berikut 5 perpustakaan yang bisa kamu kunjungi secara gratis di Kota Solo seperti dikutip Beritasoloraya.com dari surakarta.go.id, pada Rabu, 11 Oktober 2023.

Baca Juga: Jadwal Futsal Timnas Indonesis vs Arav Saudi Sekaligus Link Live Streaming Gratis, Ditayangkan di MNC TV

1. Perpustakaan Kampung

Perpustakaan ini tersebar di berbagai kampung di Kota Solo. Meski terletak di kampung, perpustakaan ini boleh dikunjungi siapa saja. Perpustakaan Kampung ini di bawah tanggung jawab Arpusda Solo.

Di tempat ini pengunjung boleh membaca hingga meminjam buku. Selain itu, pengunjung juga bebas menikmati fasilitas yang ada di perpustakaan tersebut.

2. Bemo Pustaka

Bemo Pustaka ini adalah kendaraan yang disulap menjadi perpustakaan keliling bagi wong Solo. Bemo Pustaka dilengkapi dengan koleksi buku dari berbagai disiplin ilmu.

Saat ini ada 4 mobil perpustakaan keliling Bemo Pustaka yang biasa menyambangi sekolah-sekolah dan lokasi wisata di Solo. Bemo Pustaka juga ada di car free day.

3. Perpustakaan Daerah

Perpustakaan daerah Kota Solo ini terletak di Kantor Arpusda Solo di Jalan Kepatihan Nomor 3 Solo. Ini merupakaan perpustakaan utama di Solo dengan koleksi mencapai sekitar 44.537 judul buku.

Tak cuma itu, perpustakaan ini memiliki fasilitas internet gratis yang bisa dimanfaatkan para pengunjung. Selain itu, perpustakaan yang nyaman dan suasana tenang membuat pengunjung akan semakin betah.

4. Taman Cerdas

Taman Cerdas yang ada di berbagai kelurahan di Kota Solo dilengkapi dengan perpustakaan dan fasilitas lainnya seperti internet hingga taman bermain. Taman Cerdas ini ada untuk mendukung program Kota Layak Anak di Solo.

Suasana yang nyaman di Taman Cerdas membuat pengunjung semakin betah sembari membaca buku-buku di perpustakaan.

Baca Juga: Siap-Siap, Disdik DKI Jakarta Tinjau Ulang Data Penerima KJP Plus dan KJMU, Peserta Harus Masuk Kategori Ini

5. Monumen Pers

Monumen Pers menyediakan perpustakaan dengan koleksi buku yang cukup komplet. Di perpustakaan ini juga menyimpan berkas-berkas koran yang telah didigitalisasi. Cara ini membuat pencarian arsip-arsip koran lama menjadi lebih mudah dan efisien. Tempat ini tepat bagi kamu yang memiliki minat dalam sejarah pers.***

Editor: Windy Anggraina

Tags

Terkini

Terpopuler