InterBIO, Perusahaan Digital dalam Event B20, Komisaris Utamanya Ternyata Orang Solo

- 30 Maret 2022, 10:29 WIB
InterBIO dalam acara B20, Digitalisasi Nusantara Expo dan Summit 2022 di Solo
InterBIO dalam acara B20, Digitalisasi Nusantara Expo dan Summit 2022 di Solo /Inung R. Sulistyo

BERITASOLORAYA.com – InterBIO digandeng KADIN Indonesia dalam penyelenggaraan event B20 di Solo.

B20 merupakan bagian dari komunitas bisnis sebagai mitra pemerintah dalam KTT G20, yang tahun 2022 ini sebagai Presidensi 20-nya adalah Indonesia.

InterBIO hadir selaku sponsor utama dalam gelaran Digitalisasi Nusantara Expo dan Summit 2022. KADIN Indonesia memfasilitasi event besar itu pada 29-31 Maret 2022. 

Baca Juga: InterBIO, Pionir Industri Biometrik di Indonesia Jadi Sponsor Utama Digitalisasi Nusantara Expo & Summit 2022

CEO InterBIO Irawan Mulyadi, turut tampil sebagai keynote speaker dalam pembukaan acara di Gedung Edutorium Universitas Muhammadiyah Surakarta, Jawa Tengah.

InterBIO bersama KADIN Indonesia serta Yayasan Internet Indonesia (GIIF) dalam event di Solo ini juga menghadirkan 500 daerah di Tanah Air, dari tingkat desa hingga provinsi.

InterBIO, sebagai sponsor, turut pula memeriahkan event dengan menyediakan 41 booth expo yang diisi oleh perusahaan berbasis digital.

Baca Juga: Digitalisasi Nusantara Expo dan Summit 2022, Ajang Mempercepat Pertumbuhan Ekonomi Melalui Pelayanan Digital

InterBIO merupakan salah satu perusahaan di Indonesia yang menjadi pionir dalam bidang biometrik, sebagai pelopor industri biometrik di Tanah Air.

Halaman:

Editor: Dian R.T.L. Syam

Sumber: YouTube Solo Times interbio.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x