Kotanya Nyaman Banget, Apa yang Bikin Betah Tinggal di Kota Solo?

- 18 Februari 2023, 08:21 WIB
Kota Solo menjadi kota yang bikin betah untuk ditinggali, berikut alasannya
Kota Solo menjadi kota yang bikin betah untuk ditinggali, berikut alasannya /Foto: Instagram/@ermalizz/

Vihara Dhamma Sundara Jalan Ir. Juanda, Pucang Sawit,. Jebres, juga berdiri dengan indah. Akulturasi suku dan budaya seperti di Sudiroprajan (suku Tionghoa) dan Pasar Kliwon (suku Arab) juga hidup rukun.

Baca Juga: HORE, 4 Kategori Guru Honorer Ini Sudah Pasti Jadi ASN Tahun 2023, Cek Segera Golongan Anda.....

Solo masih menjunjung tinggi nilai-nilai budaya Jawa. Keberadaan Keraton Surakarta Hadiningrat dan Candi Mangkunegaran telah menjadi simbol luhur sebagai kota wali atau cagar budaya.

Jadi, wajar saja jika para pendatang semakin memperhatikan hunian di Solo, karena tinggal di Solo memang nyaman. Orang tua pun tak perlu khawatir untuk menyekolahkan anaknya.

Begitu banyak sekolah dari tingkat taman kanak-kanak hingga perguruan tinggi. Sekolah negeri maupun swasta dengan kualitas pendidikan yang baik sangat mudah ditemukan di kota Solo.

Baca Juga: Satuan Lalu Lintas Polresta Surakarta Gelar Baksos untuk Korban Terdampak Banjir di Solo

Jumlah Puskesmas dan Rumah Sakit juga telah didirikan untuk memastikan warga memiliki akses kesehatan yang optimal. Rumah sakit berkelas internasional juga telah berdiri di Solo.

Belum lagi banyaknya pasar tradisional dan pusat perbelanjaan modern yang dapat menunjang kebutuhan hidup sehari-hari, tersedia lengkap.

Dengan begitu, Solo memang bisa menjadi kota paling nyaman dan sangat ramah untuk ditinggali.***

Halaman:

Editor: Syifa Alfi Wahyudi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x