Sempat 2 Tahun Vakum, LDA Keraton Surakarta Menggelar Malam Selikuran Dengan 1000 Tumpeng

- 20 April 2022, 15:54 WIB
Upacara Adat Malam Selikuran  yang diadakan LDA Keraton Surakarta
Upacara Adat Malam Selikuran yang diadakan LDA Keraton Surakarta /Inung R Sulistyo

KPH Eddy Wirabhumi, Ketua Eksekutif Lembaga Dewan Adat (LDA) Karaton Surakarta Hadiningrat
KPH Eddy Wirabhumi, Ketua Eksekutif Lembaga Dewan Adat (LDA) Karaton Surakarta Hadiningrat Inung R. Sulistyo

Baca Juga: Kim Woo Jin Perankan Tokoh Utama Series HBO Max Beyond The Wardrobe, Buat Penggemar Antusias

“Jika zaman dulu bahkan saat kami di dalam, kegiatan 200 hingga 250 orang, kini sampai 1000 tumpeng dan 1000 orang. 

Obornya juga mendekati 500 obor, di samping lampu-lampu hias seperti biasanya,” kata KPH Eddy Wirabhumi kepada BeritaSoloRaya.com.

Kegiatan malam selikuran ini dikirab mulai dari pagelaran keliling Baluwarti hingga masuk Masjid Agung. Kegiatan kirab ini dimulai dari jam 21.30 pada Jumat, 22 April 2022 ini, maksimal hingga satu jam selesai, dengan harapan ke depan mudah-mudahan lebih baik lagi.

“Jika sekarang dengan Baluwarti, maka ke depan bisa dengan masyarakat Kota Surakarta,” terang KPH Eddy Wirabhumi.

Baca Juga: Penampilan Rose BLACKPINK di Coachella, Netizen Sebut Sudah Berada di Level yang Berbeda

Memang kegiatan malam selikuran ini diselenggarakan untuk memperingati malam seribu bintang, yaitu malam Lailatul Qadr, sehingga digunakanlah 1000 tumpeng dan 1000 orang.

Hal ini disesuaikan dengan malam seribu bintang jadi tumpengnya pun berjumlah 1000.

“Harapannya adalah untuk mewujudkan acara penuh seribu tumpeng dan seribu peserta. Dan tetap ada suasana yang sejuk di antara kita semua, jadi esensinya sama,” jelas KPH Eddy Wirabhumi lagi.***

Halaman:

Editor: Dian R.T.L. Syam


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah