Gak Perlu Ponsel! Begini Cara Beli BBM Subsidi di SPBU yang Lebih Sederhana

18 Juli 2022, 11:02 WIB
Ilustrasi pembelian BBM subsidi dengan QR Code di aplikasi MyPertamina. /Antara/Muhammad Adimaja/

BERITASOLORAYA.com – Penggunaan ponsel saat membeli BBM subsidi di SPBU agaknya masih menjadi kekhawatiran banyak orang.

Pasalnya, di SPBU sendiri terdapat larangan menggunakan ponsel saat mengisi BBM subsidi maupun nonsubsidi.

Saat membeli BBM subsidi, konsumen perlu menunjukkan kode QR melalui aplikasi MyPertamina kepada petugas SPBU.

Selain itu, ada cara lain yang lebih sederhana daripada menunjukkan kode QR dari ponsel saat membeli BBM subsidi di SPBU.

Baca Juga: Cara Potong Rambut Sendiri di Rumah dengan Mudah, Cuma Semenit

Dilansir BeritaSoloRaya.com melalui laman Indonesia Baik, pembelian BBM subsidi bisa tetap menggunakan kode QR meski tanpa menggunakan ponsel.

Bagi yang khawatir menggunakan ponsel di SPBU, menggunakan cara satu ini bisa menjadi solusi.

Tentunya, konsumen harus sudah terdaftar terlebih dahulu sebagai konsumen BBM subsidi melalui aplikasi MyPertamina.

Pertama-tama, siapkan bukti print out kode QR dari kendaraan yang sudah terdaftar.

Konsumen dapat membuka aplikasi MyPertamina atau laman subsiditepat.mypertamina.id terlebih dahulu lalu mencetak kode QR-nya untuk pengisian BBM subsidi nanti.

Baca Juga: Jennie BLACKPINK Debut Akting, Perankan Karakter Ini di Serial HBO The Idol

Jika sudah memiliki kode QR dalam bentuk print out atau lembaran kertas, segera datang ke SPBU untuk membeli BBM subsidi dengan langkah sebagai berikut:

  1.     Datanglah ke SPBU terdekat  yang ingin dikunjungi.
  2.     Jangan lupa, bawa print out atau hasil cetak kode QR dari kendaraan yang sudah terdaftar pada MyPertamina.
  3.     Silakan antre di barisan yang sesuai.
  4.     Saat tiba giliran mengisi BBM subsidi, berikan kode QR dalam lembaran kertas pada operator SPBU.
  5.     Kode QR yang diberikan akan dipindai oleh operator SPBU untuk verifikasi.
  6.     Jika sudah berhasil, konsumen dapat melakukan pengisian BBM subsidi seperti biasa.

Dengan menggunakan cara ini, pembelian BBM subsidi bisa lebih sederhana. Konsumen tidak perlu mengakses ponsel untuk membeli BBM subsidi di Pertamina.

Baca Juga: Guru dan Kepala Sekolah Harus Paham, Berikut Arahan Kemdikbud dalam Kurikulum Merdeka, Ingat Ada 3 Hal Penting

Cara ini juga akan sangat membantu bagi konsumen yang tidak memiliki akses internet atau kesulitan membuka aplikasi MyPertamina karena sinyal lemah.

Bagi yang belum mendaftarkan kendaraan pada aplikasi MyPertamina, pendaftaran untuk konsumen BBM subsidi masih dibuka.

Selain melalui situs subsiditepat.mypertamina.id secara langsung, konsumen juga dapat mendaftar melalui aplikasi MyPertamina yang bisa diunduh dari Play Store.

Konsumen yang tidak memiliki ponsel juga dapat mendaftar pada program BBM subsidi ini.

Caranya, datanglah langsung ke booth pendaftaran yang tersedia di SPBU Pertamina.

Baca Juga: Jimin BTS dan Cha Eunwoo ASTRO Tunjukkan Persahabatan di Jack In The Box J-Hope, Netizen: Nempel Terus

Di sana akan ada petugas yang akan melayani dan membantu pendaftaran secara langsung.

Dengan berbagai cara pendaftaran yang bisa dilakukan, diharapkan seluruh konsumen yang berhak mendapatkan BBM subsidi sudah terdaftar dan bisa menikmati fasilitas yang diberikan negara.***

Editor: Dian R.T.L. Syam

Sumber: Indonesia Baik

Tags

Terkini

Terpopuler