HORE! Pekerja Gaji Rp3 Juta Bisa Ajukan Pinjaman Online BPJS Ketenagakerjaan Rp25 Juta, Login Aplikasi Berikut

17 Mei 2023, 14:00 WIB
Pekerja dengan gaji Rp3 juta bisa ajukan pinjaman online BPJS Ketenagakerjaan Rp25 juta /pixabay.com/@wonderfulbali-23124233/

BERITASOLORAYA.com – Berikut artikel tentang pekerja dengan gaji minimal Rp3 juta bisa ajukan pinjaman online BPJS Ketenagakerjaan maksimal limit Rp25 juta cukup dengan login ke aplikasi berikut ini.

Proses pinjaman online saat ini semakin mudah, cepat dan aman. Untuk menghindari terjadinya jerat pinjaman online ilegal yang merugikan masyarakat, kini lembaga keuangan pemerintah seperti bank dan lembaga pemerintah lainnya memberikan pinjaman online secara legal pada masyarakat.

Salah satunya seperti yang dilakukan oleh BPJS Ketenagakerjaan. Baru-baru ini BPJS Ketenagakerjaan memberikan program pinjaman online pada pekerja dengan gaji minimal Rp3 juta untuk mengakses layanan pinjaman online BPJS Ketenagakerjaan dengan limit Rp500 ribu sampai Rp25 juta.

Baca Juga: Senangnya, 1.266 Guru Honorer Dapat Perlindungan BPJS Ketenagakerjaan dari Pemerintah, Daerah Anda Bukan?

Bunga yang ditawarkan juga cukup kompetitif yaitu 1,24 persen setiap bulannya dengan jangka waktu 18 bulan atau 1,5 tahun.

Dirangkum BeritaSoloRaya.com dari laman BPJS Ketenagakerjaan.go.id, proses pinjaman online BPJS Ketenagakerjaan Rp25 juta bisa dilakukan melalui aplikasi JMO atau Jamsostek Mobile.

Untuk masuk ke aplikasi JMO, Anda bisa langsung masuk melalui laman BPJS Ketenagakerjaan.go.id lalu cari aplikasi JMO. Cara lain yang lebih mudah adalah instal aplikasi JMO melalui Google Play Store di handphone android Anda.

Program pinjaman online BPJS Ketenagakerjaan ini adalah program hasil kerjasama dengan Bank Raya Indonesia salah satu anak perusahaan milik bank BRI.
Jika Anda tertarik untuk pengajuan pinjaman online BPJS Ketenagakerjaan Rp25 juta, berikut syarat yang wajib dipenuhi.

1. Memiliki gaji satu bulan minimal Rp3 juta

2. Memiliki payroll atau penerimaan gaji di bank BRI atau Bank Raya Indonesia

3. Sudah bekerja minimal 2 tahun di perusahaan

4. Usia maksimal 55 tahun

5. Peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan

6. Tidak ada tunggakan iuran apapun

Baca Juga: Ini Sejumlah Manfaat Penting Kartu BPJS Ketenagakerjaan, Ahli Waris Bisa Mendapatkan Santunan

Jika syarat-syarat sudah dipenuhi, cara berikutnya adalah proses pengajuan pinjaman online BPJS Ketenagakerjaan sebagai berikut.

1. Buka terlebih dahulu aplikasi JMO BPJS Ketenagakerjaan di handphone

2. Login lalu masuk akun pengguna

3. Pilih menu lainnya pada layanan lainnya

4. Pilih dana siaga pada menu finansial dan kesejahteraan

5. Pilih Pinang Flexi pada PT Bank Raya Indonesia

6. Usahakan baca secara teliti semua informasi tentang Dana Siaga dari Pinang Flexi lalu pilih saya setuju

7. Pilih menu daftar sekarang atau langsung login jika sudah mempunyai akun dana siaga

8. Login menggunakan nomor handphone yang terdaftar lalu masuk ke akun dana siaga

9. Pilih ajukan sekarang untuk memulai proses pengajuan dana

10. Lengkapi berkas pengajuan yang diinginkan, mulai dari tenor sampai limit pinjaman

11. Isi informasi terkait data diri dan rekening BRI atau Bank Raya Indonesia untuk sistem payroll gaji

12. Verifikasi formulif pengajuan pinjaman dengan melampirkan fotokopi KTP

13. Pastikan data yang diinput sudah lengkap dan benar untuk proses verifikasi

14. Tunggu proses analisa dari pihak BPJS Ketenagakerjaan

15. Jika sudah selesai aka nada penawaran pinjaman lanjut dengan klik terima tawaran tunggu beberapa saat sampai proses pencairan selesai melalui transfer bank ke BRI atau Bank Raya Indonesia

Demikian informasi terkait pekerja dengan gaji Rp3 juta bisa ajukan pinjaman online BPJS Ketenagakerjaan Rp25 juta. Segera login aplikasi berikut.***

 

Editor: Windy Anggraina

Tags

Terkini

Terpopuler