RESMI, Guru Honorer Bisa Dapatkan THR Plus Kenaikan Gaji. Pemkab Ungkap Besaran dan Jadwalnya...

- 12 April 2023, 14:36 WIB
Ilustrasi guru honorer yang mendapatkan THR plus kenaikan gaji
Ilustrasi guru honorer yang mendapatkan THR plus kenaikan gaji /Freepik/wirestock/

BERITASOLORAYA.com – Jasa dan kontribusi para guru honorer tidak dapat dipandang sebelah mata dalam hal peningkatan mutu pendidikan nasional.

Meskipun terkadang nasib dan kesejahteraan para guru honorer seringkali terabaikan dalam pembuatan kebijakan yang berkaitan dengan gaji dari pemerintah.

Namun, tidak semua pemerintah daerah mengabaikan nasib dan kesejahteraan para tenaga honorer yang menjalankan tugasnya di wilayah mereka.

Seperti halnya yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Kutai Timur, Kalimantan Timur yang telah mengumumkan tentang adanya pemberian tunjangan dan kenaikan gaji bagi para guru honorer.

Baca Juga: MotoGP Update: Menyusul Marc Marquez, Enea Bastianini juga Absen dari MotoGP Amerika

Diberitakan, pada Selasa, 11 April 2023, Bupati Kutai Timur (Kutim) telah menerima sejumlah guru yang tergabung dalam PGRI bersama Kepala Disdik, Mulyono.

Kedatangan rombongan tersebut bertujuan salah satunya adalah menyampaikan aspirasi para guru honorer yang mengharapkan adanya peningkatan kesejahteraan.

Salah satu pembicaraan lainnya adalah tentang insentif atau tunjangan hari raya bagi para guru honorer, yang mendapatkan tanggapan positif dari Bupati Kutim, Ardiansyah Sulaiman.

Halaman:

Editor: Rita Azlina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x