Merasa Tertantang, Komika Kiky Saputri Akui Ingin Roasting Prabowo

- 19 November 2021, 13:54 WIB
Kiki Saputri kembali kritik pemerintah, kali ini lewat lagu Welcome to Indonesia.
Kiki Saputri kembali kritik pemerintah, kali ini lewat lagu Welcome to Indonesia. /Instagram/kikysaputrii
 
BERITASOLORAYA.com - Kiky Saputri dikenal sebagai bintang acara Lapor Pak yang kerap melontarkan ledekan (roasting) pedas kepada para pejabat.
 
Dirinya memang tidak kenal takut meroasting para pejabat tinggi di negara Indonesia ini. Dari mulai Anggota DPR, Menteri, sampai kini yang terbaru meroasting Gubernur Jakarta, Anies Baswedan.

Salah satu roasting Kiky Saputri untuk Anies Baswedan kala menjadi bintang tamu di Lapor Pak, 9 November 2021, adalah pujian yang diberikannya kepada mantan Gubernur DKI Jakarta Ahok.
 
 
"Kita kedatangan tamu luar biasa. Seorang Gubernur, sosok pemimpin hebat. Tepuk tangan, dong, buat Pak Ahok!" kata Kiky Saputri yang langsung disambut tawa penonton.

Anies Baswedan sendiri bereaksi dengan tertawa terbahak-bahak mendengar roastingan Kiky Saputri.
 
Alhasil setelah selesai acara tersebut, roastingan Kiky Saputri menjadi viral di sosial media. Roastingan tersebut, bahkan sampai membuat keluarga komedian Andre Taulany menjadi terancam.
 
Baca Juga: Lagu River jadi Soundtrack Banjir di Indonesia, Ini Kata Member JKT48.

Setelah meroasting Anies Baswedan, Kiky Saputri kini mengaku ingin mencoba roasting kepada Menteri Pertahanan Prabowo Subianto.
 
Hal ini Kiky Saputri akui di dalam kanal Youtube Rigen Rakelna. Kiky Saputri sendiri tinggal menunggu waktu, kalau dirinya bisa berkesempatan roasting Prabowo dalam suatu acara.

Kiky Saputri memiliki nama lengkap Rizhky Nurasly Saputri. Lahir di Kabupaten Garut, 20 Oktober 1993. Kiky Saputri merupakan lulusan dari Universitas Negeri Jakarta dan menempuh jurusan Pendidikan Bahasa Indonesia.
 
 
Sebelum menjadi komika dan terjun ke dunia entertainment, Kiky Saputri sempat bekerja sebagai profesi guru honorer.

Karier Kiky Saputri di dunia hiburan bermula saat dirinya mengikuti kompetisi stand up comedy di Indosiar pada tahun 2018. Langkah Kiky Saputri terhenti di babak 8 Besar.
 
Kini Kiky Saputri semakin dikenal publik, lewat acara Lapor Pak yang merupakan salah satu program unggulan di Trans7. ***

Editor: Inung R Sulistyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah