Denada Cerita Perjuangannya Obati Sang Buah Hati yang Sakit Kanker: Tidak Mudah Buat Aku Secara Mental

- 7 Januari 2022, 18:36 WIB
Denada bercerita tentang keajaiban dirinya selama menemani sang putri tercinta
Denada bercerita tentang keajaiban dirinya selama menemani sang putri tercinta /Tangkapan Layar YouTube Maia ALELDUL TV/

“Alhamdulillah aku masih ada barang-barang itu yang bisa dijual, kalau enggak aku gak tau lagi gimana caranya bisa survive selama dua tahun,” ujar Denada.

Meski demikian, Denada merasa sangat kesulitan menjual harta yang dimilikinya dari rumah hingga mobil, pasalnya masih dalam keadaan pandemi.

Baca Juga: 12 Hal Yang Terjadi Pada Tubuh Anda Saat Berhenti Vaping. Ternyata Efeknya Sampai 20 Tahun

Tidak hanya itu, Denada juga menyampaikan bahwa dia pernah hanya mempunyai uang sebanyak Rp200 ribu saja dan nilai tersebut tidak cukup untuk membiayai hidupnya di Singapura.

“Pernah dalam satu hari di ATM aku cuma ada uang Rp200 ribu, gak sampai 20 dollar. Sementara di Singapura bisa buat apa sih?” ujar Denada.

Ditambah lagi, putri semata wayangnya masih perlu melakukan pengobatan yang harus intensif di rumah sakit yang ada di Singapura.

Baca Juga: Lirik dan Makna Lagu Semakin Jauh – Maudy Ayunda, Danilla, Ost. Losmen Bu Broto

“Aisha perlu treatment, setiap hari tentunya ada pengeluaran dan gak satu kali, dua kali,” kata Denada.

Di sisi lain, melewati hari-hari yang sulit, Denada menyampaikan bahwa hanya ada satu tempat yang dapat membuatnya tenang yaitu sholat dan meminta dengan Allah.

“Jadi kalau sudah kayak gitu, sudah gak tau lagi mau ngapain dan memang aku gak ada teman ngobrol, gak ada juga teman mau tanya sama siapa, jadi ya cuma nangis aja sama Allah, minta tolong sama Allah,” kata Denada.

Halaman:

Editor: Maulida Cindy Magdalena

Sumber: YouTube MAIA ALELDUL TV


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah