Squid Game Season 2 Resmi Kembali dan Netflix Telah Rilis Teasernya. Ada Kejutan Apalagi di Drama Tersebut?

- 13 Juni 2022, 14:55 WIB
Squid Game  Season 2 akan segera tayang, Netflix telah merilis teasernya
Squid Game Season 2 akan segera tayang, Netflix telah merilis teasernya /Instagram /@netflixkr

BERITASOLORAYA.com –Serial Squid Game setahun yang lalu pernah menjadi sebuah tontonan yang sangat ditunggu-tunggu dan digemari oleh penggemar K-drama di seluruh dunia.

Squid Game juga pernah menghantarkan para bintang pemerannya mendapatkan popularitas yang tinggi dan mampu meraih beberapa penghargaan berkat akting mereka di drama tersebut.

Baru-baru ini muncul berita yang menyenangkan para penggemar Squid Game. Kabar tersebut adalah tentang akan segera tayang perdana Squid Game Season 2.

Baca Juga: Perbedaan PNS dan PPPK dari Beberapa Sudut Pandang yang Perlu Dipahami

Dikutip BeritaSoloRaya.com dari Koreaboo pada Senin, 13 Juni 2022, saat ini ketika banyak orang terkesima dengan serial thiller Stranger Things dari Netflix, muncul sebuah kabar yang menggembirakan.

Kabar tersebut adalah tentang Squid Game Season 2 yang telah memperoleh lampu hijau dari Netflix. Hal tersebut telah diinformasikan melalui teaser yang diunggah ke media sosial.

Disamping itu, Hwang Donghyuk selaku sutradara, penulis, dan produser eksekutif telah menyatakan sebuah pesan khusus terkait renungan dan harapannya terhadap Squid Game 2 tersebut.

Seperti yang telah diinformasikan sebelumnya, tokoh Seong Gi Hun yang diperankan Lee Jung Jae akan kembali hadir di drama tersebut.

Namun bagaimana dengan Front Man (Lee Byung Hun), pemimpin Pria Bertopeng dan pengawas permainan? Bagaimana juga dengan sang Penjual (Gong Yoo)? Apakah akan sesuai dengan harapan pemirsa?

Halaman:

Editor: Rita Azlina

Sumber: Koreaboo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x