Ingin Meringankan Beban dan Berlibur Bersama Istri Baru, Seorang Pria di China Rela Menjual Anak Laki-Lakinya

3 Mei 2021, 12:37 WIB
Ilustrasi. Seorang ayah tega menjual anak kandungnya sendiri untuk mendapatkan uang dan bisa berlibur dengan istri baru. /Eric Prouzet on Unsplash

PR SOLORAYA - Polisi di provinsi Zhejiang, China timur, menahan seorang pria yang dituduh telah menjual putranya yang berusia dua tahun.

Dikutip PikiranRakyat-SoloRaya.com dari laman Asia One pada Senin, 3 Mei 2021, bahwa dilaporkan hasil dari penjualan tersebut digunakan untuk pergi berlibur.

Saat ini, pria yang diketahui berasal dari marga Xie itu terus-menerus bertengkar dengan mantan istrinya mengenai permasalahan ini.

Baca Juga: Usai Viral, Pasar Tanah Abang Kini Dijaga Ratusan Tim Gabungan TNI-Polri untuk Melakukan Pengawasan

Menurut laporan berita setempat pria tersebut diduga telah menjual anak laki-lakinya untuk meringankan beban perawatan anak.

Awalnya, Xie diberikan hak asuh atas anak laki-lakinya tersebut setelah proses perceraian dikabulkan oleh pengadilan setempat, sedangkan mantan istrinya itu diberikan hak untuk menjaga anak perempuan mereka.

Namun, karena Xie sedang pergi bekerja di kota lain, dia meninggalkan anak laki-lakinya dalam pengasuhan saudara laki-lakinya Lin dan anggota keluarga lainnya di kota Huzhou.

Baca Juga: Ariel Noah Akui Terbawa Perasaan dengan BCL Saat Syuting Video Klip Lagu: Karena Professional

Laporan tersebut mengungkapkan bahwa Xie telah membawa putranya pergi bulan lalu dan memberitahu keluarganya bahwa ibu dari anak itu ingin menemuinya.

Beberapa hari kemudian Lin menyadari bahwa anak laki-laki dari saudaranya itu tidak pernah tiba di tujuannya dan segera menghubungi polisi ketika saudaranya menolak untuk menjawab pesannya berulang kali.

Akhirnya, polisi mengungkapkan temuannya kepada Lin dan keluarga lainnya bahwa Xie telah menjual anak laki-laki kepada pasangan tanpa anak di Changshu, sebuah kota di provinsi Jiangsu, seharga sekitar Rp352 juta.

Baca Juga: Mantan Diplomat AS Beri Peringatan Soal Persaingan China-Amerika yang Bisa Berujung pada Perang Dunia Besar

Polisi juga mengatakan bahwa Xie menggunakan uang hasil penjualan anaknya untuk membawa istri barunya ke jalan-jalan ke berbagai bagian negara.

Pasangan dari Jiangsu itu sekarang menghadapi tindakan kriminal dan anak laki-laki tersebut telah dikembalikan ke pamannya akhir bulan lalu.

Laporan itu juga mengatakan bahwa Xie dan mantan istrinya memiliki dua anak perempuan lain, yang sebelumnya dilaporkan juga telah diberikan kepada keluarga lain.

Namun tidak disebutkan apakah pihak kepolisian setempat akan menyelidiki kasus tersebut.***

Editor: Nopsi Marga

Sumber: Asia One

Tags

Terkini

Terpopuler