Tuding AS Ikut Andil dalam Konflik Palestina dan Israel, China Minta Joe Biden Segera Bertanggung Jawab

- 19 Mei 2021, 11:45 WIB
China mendesak AS segera bertanggung jawab atas konflik Palestina dan Israel.
China mendesak AS segera bertanggung jawab atas konflik Palestina dan Israel. /Reuters/Tingshu Wang/REUTERS

Baca Juga: Untuk ke-11 Kalinya, Kota Solo Kembali Raih Penghargaan dari BPK RI, Simak Penjelasannya

Sebagaimana diberitakan sejumlah media AS, Presiden Joe Biden dikabarkan akan memberikan bantuan senjata senilai 735 juta dolar sekitar Rp10,5 triliun kepada Israel.

"Alih-alih secara aktif mencegah konflik Palestina-Israel, Amerika Serikat justru bersiap untuk menambahkan bahan bakar ke dalam api," tutur Lijian.

China mengecam AS, dan menuding negara tersebut sebagai negara yang egois.

Baca Juga: Aurel Hermansyah Alami Guncangan Batin Usai Keguguran, ART Beri Kesaksian soal Kondisi Mental Majikannya

"Amerika Serikat hanya peduli pada kepentingannya sendiri; mungkin hanya menggunakan HAM sebagai kedok," kata dia.

Lijian menuding oposisi AS sebagai penyebab Dewan Keamanan (DK) PBB tidak dapat mengambil langkah nyata dalam penyelesaian konflik Palestina-Israel.

"Dewan Keamanan tidak dapat mengambil tindakan terhadap konflik Palestina-Israel karena oposisi AS. Inikah yang disebut oleh Amerika Serikat sebagai tatanan internasional berbasis aturan?" lanjutnya.*** (Elfrida Chania S/Pikiran Rakyat Bekasi)

Halaman:

Editor: Nopsi Marga

Sumber: The News International


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah