China Luncurkan Rudal Balistik ke Perairan Sekitar Taiwan dalam Latihan Militer Besar-besaran

- 5 Agustus 2022, 16:32 WIB
China luncurkan rudal balistik ke wilayah perairan Taiwan
China luncurkan rudal balistik ke wilayah perairan Taiwan /Defence Security Asia

BERITASOLORAYA.comChina tampaknya tidak main-main dengan ancamannya tentang latihan militer skala besar di sekitar kawasan Taiwan ketika Ketua DPR AS, Nancy Pelosi berkunjung ke Taiwan hari Rabu, 3 Agustus 2022 kemarin.

Tidak menunggu lama sejak keberangkatan Pelosi dari Taiwan ke Korea Selatan, China telah memulai serangkaian latihan militer besar-besaran di jalur laut maupun udara di kawasan sekitar Taiwan.

Media pemerintah China mengabarkan bahwa latihan tembakan di enam daerah sekitar Taiwan ini berlangsung pada siang hari waktu setempat pada Kamis, 4 Agustus 2022 dan akan berlanjut di waktu yang sama pada hari Minggu, 7 Agustus 2022.

Baca Juga: 20 Link Twibbon Sambut HUT Kemerdekaan RI ke-77 dan Tutorial Pakainya, Gratis!

Beberapa rudal balistik telah diluncurkan oleh militer China ke perairan sekitar Taiwan, tepatnya di lepas pantai timur laut dan barat daya Taiwan.

Rudal-rudal ini membawa hulu ledak konvensional yang seluruhnya mengenai sasaran secara akurat.

Kolonel Senior Shi Yi berdalih bahwa tujuan latihan peluncuran rudal-rudal itu adalah untuk menguji ketepatan senjata, kemampuan untuk memblok akses musuh untuk menguasai suatu area.

Kementerian Pertahanan Taiwan mengonfirmasi peluncuran rudal di perairan timur laut dan barat daya Taiwan. Pihaknya mengutuk latihan tersebut sebagai tindakan irasional yang merusak perdamaian regional.

Baca Juga: Update Klasemen ASEAN Para Games 2022, Indonesia Kian Berjaya!

Halaman:

Editor: Dian R.T.L. Syam

Sumber: Al Jazeera Mirror


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x