Ini Rahasia Membaca Istighfar Sebelum Subuh Kata Syekh Ali Jaber

7 Februari 2022, 10:33 WIB
Ini Rahasia Membaca Istighfar Sebelum Subuh Kata Syekh Ali Jaber /Tangkap layar youtube.com/Syekh Ali Jaber

BERITASOLORAYA.com - Syekh Ali Jaber mengungkap rahasia istighfar diwakili subuh. Sholat Subuh dilakukan di waktu fajar sesuai ketentuan.

Sebelum adzan subuh berkumandang, Syekh Ali Jaber memberikan nasehat untuk membaca istighfar.

Dikutip BeritaSoloRaya.com dari kanal YouTube mysharech, yang diunggah, 15 Mei 2019, Inilah rahasia istighfar waktu subuh oleh Syekh Ali Jaber.

Baca Juga: Bigbang Comeback, YG Entertaiment Konfirmasi Bigbang Sedang Syuting MV

"Para jamaah sekalian yang dimuliakan Allah. Pada kesempatan ini saya akan bagikan Rahasia malam dan subuh," ujarnya.

Syekh Ali Jaber mengatakan bahwa sebagai seorang hamba, seharusnya malu saat Allah memanggil, namun dalam keadaan berpaling.

Baik Allah memanggil sehati lima waktu untuk sholat maupun pada malam hari untuk beribadah malam.

Baca Juga: Lirik dan Terjemahan Lagu If You’re With Me – Sung Si Kyung, OST Drakor Snowdrop

"Kita malu, kalau Allah panggil kita setiap hari lima waktu, melalui wakil (perwakilan adzan). Apalagi kalau kita lebih malu lagi, kalau di malam hari Allah panggil kita bukan wakil (bukan melalui perwakilan seperti adzan).

Ia mengatakan bahwa saat malam hari, orang yang berdoa akan dikabulkan. Orang yang meminta ampunan akan diampuni dan orang yang susah akan dimudahkan.

"Mana hamba- Ku (hamba Allah) yang mau berdoa akan dikabulkan doanya. Mana yang istighfar akan diampuni dosanya. Mana yang punya susah, aku mudahkan susahnya. Setiap malam," ujar Syekh Ali Jaber.

Baca Juga: Ditegur Sutradara Karena Terlalu Nempel, Jisoo Blackpink dan Jung Hae In Malah Makin Mesra

Setelah sholat malam, sebelum subuh, Syekh Ali Jaber memberikan amalan untuk membaca istighfar sebelum adzan.

"Sambil menunggu azan subuh, sebelum ini, tolong isi istighfar. Indah istighfar," ucapnya.

Syekh Ali Jaber menjelaskan bahwa sebaik-baiknya ibadah pada waktu sahur adalah istighfar.

Baca Juga: Perlakukan Jung Hae In Kepada Jisoo Blackpink Berbeda dari Lawan Main Lainnya, Fans Restui Hubungan Keduanya

"Sebaik-baik ibadah, waktu sahur, selepas sholat malam adalah istighfar. Ada orang tanya, saya sudah sholat tahajud, sudah sholat malam," tuturnya.

Istighfar dilakukan di waktu sebelum adzan berkumandang. Pada waktu tersebutlah Allah memuji orang yang sedang beristighfar.

"Ada waktu, masa, azan subuh, mungkin 15 menit. Apakah boleh saya baca Al-Qur'an? Saya jawab lebih baik baca istighfar," ucapnya.

Baca Juga: Jung Hae In Malu-Malu, Akui Tidak Kuat Ditatap Jisoo BLACKPINK Saat Syuting Drama Snowdrop

"Sebab waktu sahur, Allah puji, Allah puji, orang yang beristighfar di waktu sahur," tambahnya.

Istighfar di waktu subuh, terdapat dalam Surat Adzariyat yang menggambarkan Allah memuji orang yang sedang beristighfar.

"Pada Surat Adzariyat, tidak banyak surat lain, yang menggambarkan Allah puji dan Allah senang kepada ahli istighfar di waktu sahur," ujarnya.

Baca Juga: Lirik dan Makna Lagu Dera - Feby Putri yang Terbaru 

"Untuk itu, jamaah sekalian, kalau sudah sholat malam, walaupun sedikit, tutup dengan istighfar sampai azan," tandasnya.

Nabi Muhammad Shallallahu Alaihi juga bersabda terkait istighfar ungkap Syekh Ali Jaber.

Adapun istighfar yang pendek yang dicontohkan Syekh Ali Jaber seperti di bawah ini:

Baca Juga: Coba Saja! Cara Membuat Diri Lebih Semangat, Salah Satunya Menulis Ini

استغفر الله و اتوب اليه

"Nabi Muhammad Shallallahu Alaihi, bersabda: Barang siapa membaca istighfar tiga kali sehari. Diampuni dosanya walaupun dosanya besar," kata Syekh Ali.

Ia menjelaskan bahwa, barang siapa yang istiqamah akan Allah mudahkan setiap kesulitan.

Barangsiapa yang istiqomah istighfar, akan Allah berikan segala susah akan jadi mudah. Dari setiap kesulitan, Allah bagi kemudahan.

Baca Juga: Penting! Inilah Peran Ayah dalam Mendidik Anak laki-laki Agar Tidak Menyesal

Begitu pula dengan rezeki, dengan istighfar akan dimudahkan mendapatkan, bahkan rezeki yang tanpa batas.

"Bukan hanya itu, kunci rezeki. Rezeki ada dua, rezeki maklum karena ikhtiar dan ada rezeki tidak maklum, tidak ada yang tahu. Rezeki diluar hitungan (tidak disangka). Bagaimana rezeki yang tidak disangka darang? Itu istighfar," terangnya. ***

Editor: Maulida Cindy Magdalena

Sumber: YouTube mysharech

Tags

Terkini

Terpopuler