Peserta Seleksi Kompetensi PPPK Teknis 2022 di Daerah Ini Wajib Pakai Pita, Cek Ketentuan Selengkapnya

23 Maret 2023, 15:15 WIB
Ilustrasi peserta seleksi kompetensi PPPK Teknis 2022 /Instagram.com/@bkngoidofficial

BERITASOLORAYA.com – Sesuai dengan jadwal penyesuaian BKN mengenai seleksi kompetensi PPPK Teknis 2022, Kabupaten Grobogan melaksanakan seleksi kompetensi PPPK Teknis 2022 mulai pekan ini. Melalui surat pengumuman nomor yang ditandatangani oleh Pemerintah Kabupaten Grobogan disebutkan bahwa pelaksanaan seleksi kompetensi PPPK Teknis 2022 dilaksanakan di lima lokasi berbeda.

Beberapa lokasi yang digunakan untuk seleksi kompetensi PPPK Teknis 2022 Kabupaten Grobogan, yaitu UNS Surakarta, BKN Pusat Jakarta, UPT BKN Jambi, UPT BKN Padang dan Kantor Regional II BKN Surabaya.

Jumlah peserta seleksi kompetensi PPPK Teknis 2022 Kabupaten Grobogan yang melaksanakan seleksi kompetensi di UNS Surakarta sebanyak 192 orang dan BKN Pusat Jakarta sebanyak dua orang.

Baca Juga: Bagaimana Seharusnya Marc Marquez Menghadapi Musim 2023 Ini?

Sedangkan jumlah peserta seleksi kompetensi PPPK Teknis 2022 Kabupaten Grobogan di UPT BKN Jambi dan Padang satu orang, dan Kantor Regional II BKN Surabaya tiga orang.

Pelaksanaan seleksi kompetensi PPPK Teknis 2022 Kabupaten Grobogan di UNS Surakarta dilaksanakan paling awal dibandingkan lokasi seleksi lain yaitu pada 25 Maret 2023.

Sedangkan seleksi kompetensi PPPK Teknis 2022 Kabupaten Grobogan di BKN Pusat Jakarta pada 28 Maret 2023, UPT BKN Jambi dan Padang 30 Maret 2023, dan Kantor Regional II BKN Surabata 31 Maret 2023.

Baca Juga: ASN Wajib Tahu, Ini Aturan Jam Kerja di Bulan Ramadhan 1444 H Tahun 2023

Terdapat beberapa dokumen persyaratan yang harus dibawa oleh peserta seleksi kompetensi PPPK teknis 2022 Kabupaten Grobogan, yaitu kartu peserta yang dicetak secara berwarna berukuran F4 atau HVS dari laman https://sscasn.bkn.go.id.

Peserta seleksi kompetensi PPPK Teknis 2022 Kabupaten Grobogan juga harus membawa KTP asli atau surat keterangan pengganti KTP yang masih berlaku saat pelaksanaan seleksi kompetensi PPPK Teknis 2022 Kabupaten Grobogan.

Dikutip BeritaSoloRaya.com dari situs BBKPPD Kabupaten Grobogan, peserta seleksi kompetensi PPPK Teknis 2022 Kabupaten Grobogan juga harus hadir berdasarkan ketentuan berikut ini.

Baca Juga: Kemnaker Berangkatkan 160 Peserta Magang ke Jepang Tanpa Dipungut Biaya

1. Peserta seleksi kompetensi PPPK Teknis 2022 Kabupaten Grobogan laki-laki harus memakai kemeja putih berlengan panjang, celana kain berwarna hitam bukan jeans, serta menggunakan pantofel hitam.

2. Bagi peserta seleksi kompetensi PPPK Teknis 2022 Kabupaten Grobogan perempuan harus memakai kemeja putih berlengan panjang, celana panjang atau rok berwarna hitam bukan jeans, menggunakan jilbab hitam jika berjilbab, serta mengenakan sepatu pantofel hitam.

3. Bagi peserta seleksi kompetensi PPPK Teknis 2022 Kabupaten Grobogan yang berlokasi di UNS Surakarta menggunakan pita di lengan kanan sesuai dengan pembagian sesi peserta.

Peserta sesi II menggunakan pita merah, sesi II menggunakan pita hijau sedangkan untuk ibu hamil atau peserta pascaoperasi ditambahkan pita kuning di bawah pita sesi.

4. Peserta seleksi kompetensi PPPK Teknis 2022 Kabupaten Grobogan menggunakan masker yang menutup hidung hingga dagu dengan masker 3 lapis.

Baca Juga: Syarat Kunci Jadi Kepala Sekolah Dipertanyakan, Ini Kata Ketua PGRI Jawa Tengah

5. Peserta seleksi kompetensi PPPK Teknis 2022 Kabupaten Grobogan harus datang 90 menit sebelum seleksi dimulai untuk proses registrasi.

6. Peserta seleksi kompetensi PPPK Teknis 2022 Kabupaten Grobogan harus mencantumkan sesi, meja absen beserta nomor absen dalam kartu peserta di pojok kanan atas.

7. Peserta seleksi kompetensi PPPK Teknis 2022 Kabupaten Grobogan harus menyerahkan dokumen persyaratan kepada panitia.

8. Peserta seleksi kompetensi PPPK Teknis 2022 Kabupaten Grobogan yang menyandang disabilitas, ibu hamil maupun pascamelahirkan harus melaporkan ke panitia untuk diberikan fasilitas.

9. Peserta seleksi kompetensi PPPK Teknis 2022 Kabupaten Grobogan tidak diperbolehkan membawa barang yang tidak dibutuhkan pada seleksi kompetensi.

Baca Juga: KABAR BAIK, Guru Sertifikasi Penerima Tunjangan Tambahan Minimal 10 Juta. Diterima Bulan Apa?

Hasil seleksi kompetensi PPPK Teknis 2022 Kabupaten Grobogan dapat dipantau di laman resmi https://bkd.grobogan.go.id/ maupun melalui YouTube Kanreg I BKN Official dengan live streaming.***

Editor: Anbari Ghaliya

Tags

Terkini

Terpopuler