Viral di Medsos, Warga Negara Asing yang Menumpang Kapal Pesiar Turunkan Sembako Bagi Korban Banjir di NTT

- 13 April 2021, 19:32 WIB
Dokumentasi: Banjir bandang melanda wilayah Waiwerang dan sekitarnya di Kecamatan Adonara Timur, Pulau Adonara, Kabupaten Flores Timur, NTT.
Dokumentasi: Banjir bandang melanda wilayah Waiwerang dan sekitarnya di Kecamatan Adonara Timur, Pulau Adonara, Kabupaten Flores Timur, NTT. /Antara/Handout

PR SOLORAYA – Bencana banjir yang menimpa wilayah Nusa Tenggara Timur (NTT) pada 4 April 2021 lalu.

Sejumlah wilayah di NTT bahkan terendam cukup parah setelah diterjang banjir bandang tersebut.

Tak sedikit infrastruktur rusak, dan menyebabkan terganggunya penyaluran bantuan dari pemerintah kepada para korban.

Baru-baru ini sebuah video yang memperlihatkan warga negara asing (WNA) menyalurkan bantuan ke sebuah wilayah di NTT, ramai beredar di media sosial.

Baca Juga: KKB Tembak Mati Dua Guru di Papua, Kombes Polisi M Iqbal Alqudussy: Pelanggaran HAM

Baca Juga: Ingin Punya Tubuh Langsing saat Lebaran? Simak Cara Diet Tepat saat Puasa Ramadhan 2021

Video tersebut berdurasi hampir satu menit. Terlihat sejumlah WNA menurunkan bahan makanan pokok.

Melansir laman Antara, sejumlah warga yang menyalurkan bantuan berupa sembako ke warga Sabu, Kabupaten Sabu Raijua, NTT itu menaiki kapal pesiar.

Bahan makanan pokok tersebut terlihat diterima oleh sejumlah warga dan aparat pemerintahdi Sabua Raijua pada Senin, 12 April 2021 kemarin.

Halaman:

Editor: Nopsi Marga

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x