Mudik Lebaran 2021, DPR Imbau Pekerja Migran Indonesia untuk Tidak Pulang

- 20 April 2021, 10:40 WIB
Ilustrasi. Wakil Ketua DPR RI Azis Syamsuddin menyosialisasikan agar pekerja migran Indonesia tidak pulang saat Mudik Lebaran 2021.
Ilustrasi. Wakil Ketua DPR RI Azis Syamsuddin menyosialisasikan agar pekerja migran Indonesia tidak pulang saat Mudik Lebaran 2021. /ANTARA/Asep Fathulrahman



PR SOLORAYA - Azis Syamsudin selaku Wakil Ketua DPR RI mengharapkan adanya kerja sama antara Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) dengan Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) untuk meningkatkan sosialisasi.

Sosialisasi yang dimaksud adalah membahas tentang Surat Edaran (SE) tentang pembatasan Mudik Lebaran 2021 bagi para pekerja migran Indonesia (PMI).

Dikutip PikiranRakyat-SoloRaya.com melalui ANTARA News pada 20 April 2021, Azis Syamsudin mengimbau kepada seluruh PMI untuk tidak pulang ke Indonesia saat merayakan Lebaran 2021 nanti.

Baca Juga: Ramadhan 2021: Jadwal Sholat, Imsak, dan Buka Puasa Kota Solo 28 April 2021

Hal itu dilakukan demi kebaikan diri dan keluarga di Tanah Air sebagai gerakan memutus mata rantai Covid-19.

“Mengimbau kepada seluruh PMI (pekerja imigran Indonesia) untuk tidak pulang ke Indonesia dalam rangka merayakan lebaran demi kebaikan diri dan keluarga di Tanah Air,” ujar Azis Syamsuddin.

Menurut Azis Syamsuddin, larangan para PMI pulang ke Indonesia itu semata-mata untuk mencegah penyebaran Covid-19 yang mungkin dibawa oleh mereka dari negara perantauan.

Baca Juga: Kejutkan Para Penggemar, Taemin SHINee Umumkan Album Baru dan Jadwal Wajib Militer

Azis Syamsudin pun mengingatkan tentang adanya klaster dari pihak Tenaga Kerja Indonesia (TKI) yang pulang dari Malaysia ke Indonesia.

Sebagian para TKI yang pulang melalui Pelabuhan Sri Bintan Pura Tanjungpinang, Malaysia diketahui telah positif Covid-19.

Akibat dari klaster TKI, angka kasus Covid-19 di Tanjungpinang, Kepulauan Riau (Kepri) mengalami kelonjakan pada akhir pekan lalu.

Baca Juga: Zimbabwe Akan Jual Hak Tembak 500 Gajah, Otoritas: Yang Menentang Harusnya Memberi Kami Dana

Azis Syamsudin meminta adanya kerja sama antara Kemenaker dengan Kemenlu melalui Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di seluruh dunia dan perusahaan penyalur tenaga kerja untuk mengadakan sosialisasi tentang SE tersebut.

Azis Syamsudin juga mengimbau kepada Kementerian Kesehatan (Kemenkes) dan pemerintah daerah (pemda) setempat untuk ikut serta menyosialisasikan SE tersebut.

“Kami juga mendorong Kementerian Kesehatan dan pemda (menyosialisasikan) khususnya yang berlokasi di daerah perbatasan keluar masuk Indonesia,” ujar Azis.

Baca Juga: Ada Pujian untuk Orang yang Disuka, Ini Lirik Lagu Hanya Memuji oleh Krisdayanti dan Sandhy Sandoro

Bahkan, Menteri Tenaga Kerja Ida Fauziyah juga telah mengimbau kepada para PMI yang tinggal di negara perantauan untuk menunda mudik ke Indonesia pada lebaran tahun ini.

“Tentu banyak PMI yang ingin mudik karena rindu dengan keluarga, ibu, bapak, anak, dan kerabat lainnya di kampung halaman. Dalam kesempatan ini, saya sangat berharap, meminta agar niat mudik ditunda dulu,” kata Ida Fauziyyah.

Oleh karena itu, Ida Fauziyah menyarankan kepada para PMI untuk merayakan Idulfitri 2021 melalui komunikasi daring bersama keluarga tercinta.***

Editor: Akhmad Jauhari

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x