Presiden Amerika Serikat Joe Biden Tiba di Bali untuk Hadiri KTT G20, Disambut Sandiaga Uno

- 14 November 2022, 13:08 WIB
KTT G20: Joe Biden Tiba di Bali Disambut Menparekraf Sandiaga Uno
KTT G20: Joe Biden Tiba di Bali Disambut Menparekraf Sandiaga Uno /Reuters/Made Nagi/

BERITASOLORAYA.com – Minggu 13 November pukul 21.45 WITA Presiden Amerika Serikat Joe Biden tiba di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali.

Joe Biden tiba di Bali dalam rangka menghadiri acara Konferensi Tingkat Tinggi atau KTT G20 Indonesia. Kedatangan Joe Biden ke Bali disambut oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno.

Di kesempatan menyambut Joe Biden itu, Sandiaga Uno mengucapkan sejumlah harapannya agar dapat bekerja sama di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif.

Baca Juga: Siap-siap Naik! Segini Besar Gaji PNS Terbaru! Lengkap untuk Semua Golongan

Selain itu, menurut Sandiaga Uno menyambut Presiden Amerika Serikat Joe Biden merupakan suatu kehormatan baginya.

Sebagaimana dilansir BeritaSoloRaya.com dari kemenparekraf.go.id yang menjelaskan sebagai berikut.

“Saya mendapat kehormatan dan tugas dari negara untuk menyambut bapak Presiden Joe Biden yang mendarat di Bali malam ini sekitar 21.45 WITA menggunakan pesawat Air Force One,” ucap Sandiaga Uno.

“Atas nama pemerintah, bangsa dan rakyat Indonesia kami menyampaikan keinginan untuk lebih banyak kunjungan dan kerjasama sektor pariwisata dan ekonomi kreatif,” tutur Sandiaga Uno.

Baca Juga: Gratis! Kemenag dan Skilvul Ajak Guru dan Siswa Madrasah untuk Pelatihan Koding, Cepat Klik Link Ini!

Halaman:

Editor: Anbari Ghaliya

Sumber: kemenparekraf.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x