Nasib 4.780 Tenaga Honorer di Wilayah Ini Masih Belum Jelas. Pemkot Tegaskan Tidak Ada Perekrutan Baru...

- 20 Februari 2023, 09:01 WIB
Ilustrasi nasib tenaga honorer
Ilustrasi nasib tenaga honorer /Ben White/unsplash.com

Baca Juga: Tim China Terbaik di Asia, Langkah Indonesia Terhenti di Babak Perempat Final BMTC 2023

Langkah pertama, para tenaga honorer akan didata ulang jumlahnya saat ini secara detail. Kemudian, langkah kedua adalah akan dilakukan proses identifikasi.

Selanjutnya, langkah ketiga adalah tahapan seleksi ulang untuk dijalankannya tindak lanjut terhadap para non ASN tersebut.

Alasan dilakukannya hal itu adalah karena sebelumnya banyak sekali rekrutmen tenaga honorer yang tidak terkoordinasi dengan baik.

Tidak adanya koordinasi yang baik tersebut, telah terjadi mulai dari tingkat sekreratriat daerah sampai dengan tingkat dinas dan kepala sekolah.

“Kita tahu sendiri bahwa penerimaan honorer itu dulunya tidak terkoordinir dengan baik. Ini berdasarkan laporan bukan berdasarkan ini rekaan saya,”kata Imran, Walikota Lhokseumawe.

Baca Juga: CPNS 2023 Dibuka Sebentar Lagi, Ini 5 Dokumen Penting yang Harus Disiapkan Peserta, Auto Jadi PNS

Meskipun demikian, Pemkot Lhokseumawe telah membuka 521 formasi PPPK di wilayah tersebut. Hal itu merupakan bentuk kepedulian dan perhatian pemkot terhadap nasib tenaga honorer.

“Untuk honorer, ini sekarang ini memang kita yang pertama lakukan pendataan, kemudian kita akan lakukan evaluasi, kemudian kita akan lakukan identifikasi,”ucap Imran.

“Yang terakhir kita akan lakukan seleksi. Seleksi ulang ini terkait honorer,” lanjut Wali Kota Lhokseumawe Provinsi Aceh tersebut.***

Halaman:

Editor: Rita Azlina

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x