KAPAN SIDANG ISBAT 2023? Resmi, Simak Jadwal Kemenag Soal Penentuan 1 Ramadhan 1444 H Lewat 2 Metode Ini

- 22 Maret 2023, 11:38 WIB
Ilustrasi. Berikut ini jadwal sidang isbat untuk menentukan awal Ramadhan 2023 dengan 2 metode
Ilustrasi. Berikut ini jadwal sidang isbat untuk menentukan awal Ramadhan 2023 dengan 2 metode /Saiful Bahri/ANTARA/ANTARA/Saiful Bahri

Nantinya hasil keputusan sidang isbat sore ini, akan merujuk pada data metode hisab dan metode rukyatul hilal yang dilaksanakan di 123 titik lokasi di seluruh penjuru tanah air.

Baca Juga: Tok! Tonton Sidang Isbat Awal Ramadan 1444 H Langsung dari Link Berikut Ini..

Cara menentukan awal Ramadhan di Indonesia pada umumnya dilakukan dengan dua metode hisab dan rukyatul hilal.

Rukyatul hilal merupakan suatu metode yang digunakan untuk menetapkan jatuhnya 1 Ramadhan dan 1 Syawal melalui cara meruqyah atau mengamati bulan secara langsung.

Sedangkan metode hisab dapat diartikan sebagai perhitungan secara matematis astronomi, guna melihat dan menentukan posisi bulan dalam penetapan awal bulan dalam kalender Hijriyah.

Baca Juga: Loker dari PT Bekasi Fajar Industrial Estate Tbk, Posisi Account Manager Cek Kualifikasi dan Deskripsinya...

Sidang isbat pada Rabu, 22 Maret 2023 akan digelar secara hybrid atau gabungan antara online dan offline. Hal ini dijelaskan oleh Direktur Urusan Agama Islam dan Pembinaan Syariah Kemenag, Adib.

Nantinya, sidang isbat tahun 2023 selain melibatkan Tim Hisab Rukyat Kemenag, juga akan dihadiri oleh Pimpinan MUI, Komisi VIII DPR RI, perwakilan ormas islam, dan duta besar negara sahabat.

Mengacu pada hasil sidang isbat 22 Maret ini, jika hilal terlihat maka 1 Ramadhan 2023 akan jatuh pada Kamis, 23 Maret 2023. Umat islam bisa melaksanakan ibadah sholat tarawih pertama pada Rabu malam.

Halaman:

Editor: Syifa Alfi Wahyudi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah