Polda Metro Jaya Adakan Lomba PBB Peringatan HUT Bhayangkara ke-77, Siswa SMA Boleh Daftar

- 18 Juni 2023, 10:36 WIB
Ilustrasi lomba PBB untuk menyambut HUT ke-77 Bhayangkara
Ilustrasi lomba PBB untuk menyambut HUT ke-77 Bhayangkara /Iyan Irwandi/KC/

Ia lalu menjabarkan hadiah yang akan diterima oleh para peserta yang berhasil memenangkan pertandingan. Peserta yang meraih juara 1 akan membawa pulang uang tunai senilai Rp 15 juta.

Selain juara 1, ada pula penghargaan yang akan dibagikan pada 23 gup dari total 30 grup peserta perlombaan.

Penghargaan yang akan diberikan Polda Metro Jaya tersebut merupakan bentuk apresiasi untuk para peserta, maupun hadiah dari memenangkan kategori juara. Salah satunya yaitu kostum terbaik.

“Salah satunya ada kostum terbaik, kreasi terbaik. Nanti kita lihat juga mana yang punya kepemimpinan di PBB,” katanya.

Baca Juga: Dana Rp10 Juta dengan Angsuran Ringan dari KUR BRI Super Mikro, Begini Syarat Mudahnya

Lomba PBB dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara ke-77 ini dapat diikuti oleh SMA yang berasal dari wilayah hukum tanggung jawab Polda Metro Jaya.

Seluruh wilayah tersebut yakni enam kota/kabupaten di Provinsi DKI Jakarta, ditambah dengan kota penyangga yaitu: Kota Depok, Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang, Kota Tangerang Selatan, Kabupaten Bekasi dan Kota Bekasi.

Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) sejak 1 juni hingga 1 juli mendatang akan menggelar rangkaian peringatan dari HUT ke-77 Bhayangkara. Peringatan akan digelar di tingkat pusat sampai Polri di tingkat daerah.

Sebelumnya, disampaikan oleh Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) di Divisi Humas Polri Brigjen Pol. Ahmad Ramadhan pada Selasa, 13 juni lalu HUT Bhayangkara ke-77 tahun 2023 ini akan mengangkat tema 'Polri Presisi untuk Negeri. Pemilu Damai untuk Indonesia Emas'.***

Halaman:

Editor: Anbari Ghaliya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah