HORE, Nadiem Makarim Sudah Salurkan Bantuan PIP 2024 untuk Siswa Berbagai Jenjang Pendidikan, Cek Disini

- 1 Februari 2024, 05:30 WIB
Siswa penerima PIP 2024
Siswa penerima PIP 2024 /instagram.com/@nadiemmakarim

 

Beritasoloraya.com - Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Makarim sudah melakukan penyaluran bantuan PIP 2024 yang nominal uangnya meningkat dari bantuan PIP 2023 yang lalu.

Bagi siswa di jenjang SMA dan SMK, Nadiem Makarim sudah memastikan kalau bantuan PIP 2024 meningkat nominalnya dari yang tahun lalu adalah Rp1 juta per orang menjadi Rp1,8 juta per orang.

Tentu kabar kenaikan nominal bantuan PIP 2024 menjadi kabar gembira bagi siswa di jenjang pendidikan SMA dan SMK.

Baca Juga: TAK HANYA PNS, Ternyata Anggota Polri Juga Mengalami Kenaikan Gaji, Simak Nominalnya...

Selain nominal pemberian PIP 2024 yang bertambah, Kemendikbud juga akan menaikkan jumlah siswa SMA dan SMK penerima, yaitu 567.531 pelajar untuk SMA dan sebanyak 99.104 pelajar untuk SMK.

Secara total, penerima PIP 2024 mencapai 18,6 juta dari seluruh siswa jenjang SD, SMP, SMA, SMK dengan nominal Rp450 ribu untuk SD dan Rp750 ribu untuk SMP.

Kemendikbud menjelaskan kalau pemerintah akan terus meningkatkan kualitas program pemberian PIP yang menjadi salah satu keinginan pemerintah untuk melakukan pemerataan dalam hal hak dan kualitas pendidikan anak Indonesia.

Baca Juga: FIX, Inilah Informasi dari PT Taspen Tentang Pemberian Gaji Pensiunan PNS, Simak Selengkapnya...

Halaman:

Editor: Calvin Natanael


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x