YES! Formasi PPPK 2024 Segera Dibuka, Total 2,3 Juta dan Terbanyak dari Kemenag, Simak Penjelasannya...

- 1 Februari 2024, 05:05 WIB
Ilustrasi. Apakah guru swasta dibolehkan mengikuti seleksi PPPK 2024? Dirjen GTK Kemdikbud Nunuk Suryani menyampaikan informasi berikut.
Ilustrasi. Apakah guru swasta dibolehkan mengikuti seleksi PPPK 2024? Dirjen GTK Kemdikbud Nunuk Suryani menyampaikan informasi berikut. /Tangkapan layar Instagram @Pemkabbantul

 

BERITASOLORAYA.com - Tahun 2024 ini, pemerintah akan membuka seleksi PPPK 2024 dan kabar baiknya, seluruh honorer akan diangkat menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN) oleh pemerintah.

Dalam seleksi CASN 2024, pemerintah membuka formasi sebanyak 2,3 juta dan PPPK 2024 menjadi salah satu formasi yang jatah pesertanya cukup banyak.

Pemerintah akan menyelesaikan masalah penataan tenaga honorer yang sudah diamanatkan di dalam UU ASN Nomor 20 Tahun 2023, salah satunya lewat seleksi PPPK 2024.

Baca Juga: Nunuk Suryani Pastikan Lulusan PPG Prajabatan Disiapkan Gantikan Guru Pensiun, PPPK 2024 Bagaimana ?

Pemerintah benar-benar berkomitmen untuk menuntaskan masalah honorer, dimana Menteri PANRB, Azwar Anas sudah mengatakan pemerintah akan full support di PPPK 2024 yang dibuka untuk tenaga pendidik, tenaga teknis dan tenaga kesehatan.

Selain itu, kalau melihat Instagram resmi DPR RI, proses penyusunan PP tentang pengangkatan tenaga honorer menjadi PPPK sudah berjalan dengan lancar dan tanpa kendala.

Sebagai Dewan Perwakilan Rakyat, DPR berjanji akan terus mengawal pemerintah untuk menuntaskan masalah tenaga honorer paling lambat bulan Desember 2024.

Baca Juga: TAK HANYA PNS, Ternyata Anggota Polri Juga Mengalami Kenaikan Gaji, Simak Nominalnya...

Halaman:

Editor: Calvin Natanael


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x