382 INSTANSI PREDIKAT MINIMAL BAIK? Berikut Informasi Hasil Evaluasi Reformasi Birokrasi oleh KemenPAN RB

- 9 Februari 2024, 17:40 WIB
382 INSTANSI PREDIKAT MINIMAL BAIK? Berikut Informasi Hasil Evaluasi Reformasi Birokrasi oleh KemenPAN RB
382 INSTANSI PREDIKAT MINIMAL BAIK? Berikut Informasi Hasil Evaluasi Reformasi Birokrasi oleh KemenPAN RB /Dokumen PANRB/

BERITASOLORAYA.com – Terbaru, Kementerian Pendayagunaan Apratur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN RB) mengumumkan mengenai hasil evaluasi Reformasi Birokrasi (RB).

Hasil dari evaluasi reformasi birokrasi oleh KemenPAN RB tersebut ialah diumumkannya lebih dari 382 instansi pemerintah memperoleh predikat minimal baik.

Proses evaluasi reformasi birokrasi oleh KemenPAN RB melibatkan 624 instansi pemerintah. Hal ini menandakan adanya upaya serius dalam meningkatkan kualitas dan kinerja birokrasi di Indonesia.

Dikutip BeritaSoloRaya.com melalui website KemenPAN pada tanggal 9 Februari 2024 Abdullah Azwar Anas selaku Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN RB) menyampaikan terkait pelaksanaan reformasi birokrasi sesuai arahan Presiden Joko Widodo.

Anas menyampaikan bahwa seperti arahan oleh Presiden Joko Widodo, reformasi birokrasi harus mampu secara langsung untuk menargetkan beberapa isu utama pembangunan yang jika diatasi, maka akan mempercepat munculnya perubahan yang nyata.

Baca Juga: Kemenag Gandeng Itjen Perkuat Pengawasan PTKIN, Jamin Seleksi Jalur Mandiri Transparan

Oleh karena itu, evaluasi reformasi birokrasi ini menjadi sangat penting seiring dengan tekad pemerintah dalam mewujudkan reformasi birokrasi yang berdampak nyata.

Sebagaimana yang diketahui bahwa pada tahun 2023, reformasi birokrasi mengambil fokus tematik pada empat tema utama. Rincian tema tersebut diantaranya, pertama yaitu tema pengentasan kemiskinan.

Kedua yaitu tema peningkatan investasi. Ketiga yaitu digitalisasi administrasi pemerintahan untuk penanganan stunting. Keempat yaitu pengendalian inflasi dan peningkatan produk dalam negeri.

Berdasarkan empat tema reformasi birokrasi tersebut, terdapat salah satu tema yang menjadi prioritas Presiden Joko Widodo. Tema tersebut adalah pengendalian inflasi dan peningkatan penggunaan produk dalam negeri.

Halaman:

Editor: Windy Anggraina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x