Erling Haaland Cicipi Debut Pahit di Man City vs Liverpool, Pep Guardiola Masih Optimis

1 Agustus 2022, 19:51 WIB
Erling Haaland, striker baru Manchester City. /Reuters/Carl Recine/

BERITASOLORAYA.comLaga Man City kontra Liverpool di ajang Community Shield 2022 menyisakan kepahitan bagi striker Norwegia debutan Man City, Erling Haaland.

Pasalnya, di pertandingan yang digelar Sabtu, 30 Juli 2022 waktu setempat (atau Minggu, 31 Juli 2022 WIB), anak asuh Pep Guardiola ‘tewas’ dikalahkan Liverpool dengan skor 1-3.

Erling Haaland menjadi sorotan media Inggris karena menyia-nyiakan beberapa peluang di sepanjang pertandingan. Kesalahan terparah Erling Haaland adalah gagal memanfaatkan peluang yang tercipta menjelang akhir laga.

Baca Juga: Pimred Kabar Tegal Dilaporkan Hilang, Begini Kronologi Awal Kejadian

Media Marca menyebut debut Erling Haaland di Man City ini sebagai debut pahit yang jauh dari harapan pemain berusia 22 tahun itu.

Meskipun begitu, pelatih Man City Pep Guardiola masih optimis anak barunya itu mampu segera menemukan momentumnya.

Erling Haaland dikenal memiliki kekuatan dan keahlian dalam hal menyerang. Ia diprediksi kuat akan menjadi ujung tombak Man City menebar teror ke para lawannya di bawah arahan Pep Guardiola.

Haaland tercatat sebagai striker yang produktif. Pemain yang mencetak 86 gol dari 89 penampilannya untuk Borussia Dortmund ini begitu diperhitungkan skillnya di kancah sepak bola Eropa.

Baca Juga: Heboh Isu Perselingkuhan dengan Istri Pendiri Google, Elon Musk Bantah dengan Sebuah Foto

Sayangnya, ekspektasi tinggi terhadapnya belum mampu dibuktikan Erling Haaland pada laga debutnya bersama Man City.

Haaland gagal memanfaatkan peluang di muka gawang padahal sudah berhadapan head to head dengan kiper Liverpool, Adrian San Miguel.

Sialnya, bola yang dilepaskan Haaland melenceng melewati mistar gawang. Tendangan ini sekaligus menutup hari yang mengecewakan bagi pasukan Pep Guardiola.

Kendati begitu, Guardiola tetap mengapresiasi penampilan debut Haaland dan masih optimis striker barunya itu akan segera tampil dengan performa terbaiknya.

Baca Juga: Update Kemdikbud bagi Guru Honorer Terkait Bantuan Insentif, Mulai Tujuan Hingga Bentuk dan Rinciannya!

“Ini kesempatan bagus bagi dia (Haaland) untuk memahami kenyataan dirinya berada di negara baru, liga baru. Hari ini dia tidak mencetak gol, di lain hari dia akan melakukannya,” ucap Guardiola.

Minggu depan, Man City, sang juara bertahan, akan mengawali Liga Premier Inggris. Minggu, 7 Agustus 2022 The Citizens dijadwalkan akan bertandang ke markas West Ham United di London.

Dibandingkan dengan Julian Alvarez

Pemain lain yang juga memulai debutnya bersama Man City di laga kontra Liverpool ini adalah Julian Alvarez. Gol semata wayang Man City ke gawang Liverpool dilesakkan oleh bintang muda Argentina itu.

Baca Juga: Mardani Maming Ditahan KPK, Inilah Kronologi Kasus yang Menjeratnya

Marca menyebut Alvarez menampilkan perform yang kuat di laga debutnya bersama Man City.

Gol pembuka mantan bintang River Plate itu dinilai mampu menghidupkan semangat tim. Pep Guardiola layak berharap lebih pada pemain berusia 22 tahun itu.***

Editor: Dian R.T.L. Syam

Sumber: Marca ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler