Persija dan Persib Bertemu di Babak Final Piala Menpora 2021, Ini Pesan Menpora untuk Para Suporter

- 21 April 2021, 20:25 WIB
Persib akan berhadapan dengan Persija pada babak final Piala Menpora 2021.
Persib akan berhadapan dengan Persija pada babak final Piala Menpora 2021. /PSSI

PR SOLORAYA - Final Piala Menpora 2021 bakal mempertemukan dua klub yang memiliki rivalitas kuat di sepak bola Indonesia, Persija Jakarta dan Persib Bandung.

Sementara itu untuk perebutan posisi juara tiga akan ada duel antara PSM Makassar vs PSS Sleman.

Menjelang final Piala Menpora 2021, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali berpesan kepada suporter Persija dan Persib untuk tetap berkomitmen tidak berkerumun dan melanggar protokol kesehatan.

“Khusus kepada pendukung Persib serta Persija, tim kesayangan Anda akan berlaga di final dan karena itu saya mohon untuk selalu disiplin seperti saat di babak-babak sebelumnya,” kata Menpora di Gedung Kemenpora, Jakarta, Rabu 21 April 2021.

Baca Juga: Pemimpin Junta Militer Myanmar, Jenderal Min Aung Hlaing Dipastikan akan Hadiri KTT ASEAN di Jakarta

Menpora Zainudin meminta para pimpinan suporter mengantisipasi anggotanya agar tidak membuat kegiatan yang menciptakan kerumunan seperti nonton bareng.

“Tolong pimpinan suporter langsung mencegah jika ada yang coba-coba berkerumun,” ujarnya.

Pertemuan Persija dan Persib di final Piala Menpora 2021 mendapat perhatian khusus karena memiliki jejak sejarah yang memilukan.

Baca Juga: Sakit Hati Baca DM Sule yang Mengaku Masih Sayang Lina, Nathalie Holscher: Hargai Aku Sedikit Saja

Halaman:

Editor: Nopsi Marga

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah