Jelang Liga 2 Musim 2021, PT LIB Berharap Mendapatkan Hak Siar

- 18 Juni 2021, 07:36 WIB
Ilustrasi. PT LIB berharap mendapatkan hak siar untuk ajang Liga 2 Indonesia pada musim 2021 kali ini, begini kabar selengkapnya.
Ilustrasi. PT LIB berharap mendapatkan hak siar untuk ajang Liga 2 Indonesia pada musim 2021 kali ini, begini kabar selengkapnya. /Pixabay.com/philipkofler

PR SOLORAYA – PT. Liga Indonesia Baru (LIB) berharap Liga 2 pada musim 2021 mendapatkan hak siar sehingga seluruh pertandingan sepak bola dapat disaksikan oleh masyarakat di seluruh penjuru Indonesia.

“Kami berharap didorong agar ada tayangan langsung dengan mengambil hak siar,” ucap Direktur Operasional LIB Sudjarno di Jakarta.

Menurutnya, pertandingan Liga 2 2021 ini menarik untuk disaksikan karena banyak pesohor yang terlibat di dalam klub Liga 2.

Baca Juga: Drama Pelatih Baru Tottenham: Dari Conte, Fonseca, dan Kini Gattuso

Seperti yang diketahui, banyak liga 2 yang diakuisisi oleh beberapa orang terkenal seperti Kaesang Pangarep, putra bungsu Presiden Joko Widodo yang mengelola Persis Solo.

Selain itu ada YouTuber terkenal Atta Halilintar yang mengakuisisi PSG Pati yang di dalam manajemennya juga terdapat owner dari Pstore, Putra Siregar.

Ada pula Raffi Ahmad yang mengelola klub RANS Cilegon FC yang tentu membuat beberapa artis lainnya ikut ingin membeli klub di Liga 2.

Baca Juga: POPULER HARI INI: 12 Aturan Ketat Bandung Raya hingga Link Nonton Film Ali dan Ratu Ratu Queens

Persaingan di Liga 2 memang akan panas karena pesohor-pesohor tersebut sering memberikan bonus jika timnya menang dalam sebuah pertandingan.

Dalam sebuah wawancara, Sudjarno mengatakan bahwa Liga 2 musim 2021 cukup seksi. Selain pemegang hak siar, hingga saat ini Liga 2 juga belum mendapatkan sponsor utama.

Sudjarno menyebutkan bahwa sponsor utama masih dalam tahap pembicaraan dan diskusi untuk menentukan yang terbaik.

Baca Juga: Berlaku Hari Ini, Catat 8 Ruas Jalan di Kota Semarang yang Dialihkan Guna Cegah Penyebaran Covid-19

Rencananya kompetisi Liga 2 musim 2021 akan diikuti 24 tim peserta dan akan ada fase penyisihan grup.

Setiap penyisihan grup nantinya akan dilakukan di wilayah berbeda dan tuan rumah adalah salah satu dari peserta grup tersebut.

Liga 2 musim 2021 rencananya akan digelar pada akhir bulan Juli atau awal Agustus 2021 hingga bulan Desember 2021.

Baca Juga: Siaga 1, Ini 12 Aturan Ketat di Wilayah Bandung Raya yang Wajib Dipatuhi

Jelang bergulirnya Liga 2 ini, PT LIB juga mengajukan pemberian vaksin kepada seluruh pihak yang terlibat dalam kompetisi ini.

Hal itu dilakukan agar tetap menjaga protokol kesehatan dan sebagai salah satu syarat untuk melangsungkan kompetisi ini.

Selain pemberian vaksin, rencananya kompetisi Liga 2 juga tidak disaksikan oleh penonton di stadion karena belum meredanya pandemi Covid-1.***

Editor: Akhmad Jauhari

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah