Perolehan Medali SEA Games 2022: Indonesia Tetap Bersaing di Papan Atas Klasemen

- 11 Mei 2022, 22:02 WIB
UPDATE KLASEMEN Perolehan SEA Games 2022 Hari Ini: Vietnam Mendominasi, Indonesia Ketiga, Malaysia ke-2
UPDATE KLASEMEN Perolehan SEA Games 2022 Hari Ini: Vietnam Mendominasi, Indonesia Ketiga, Malaysia ke-2 /Antara Foto/Aditya Pradana Putra/rwa/

Baca Juga: Peroleh Tiga Emas di SEA Games 2022, Membuat Indonesia Masuk ke Peringkat Tiga

Riska Hermawan dan Ririn Rinasih berhasil mengalahkan pasangan Vietnam yakni Thi Thu Ha Nguyen dan Thi Huyen Nguyen dengan penampilan terbaiknya di cabor silat nomor seni ganda putri SEA Games 2022.

Sementara itu, Anggi Faisal Mubarok, Asep Yuldan Sani, dan Nunu Nugraha mampu meraih medali perak setelah kalah dari Thailand pada nomor Silat Seni Beregu di SEA Games 2022.

Hingga pukul 13.00 WIB, klasemen perolehan medali SEA Games 2022 berhasil ditempati Vietnam di puncak klasemen dengan 7 medali emas, 6 perak dan 5 perunggu. Sedangkan di urutan kedua ditempati oleh Malaysia dengan meraih 6 emas, 1 perak, dan 4 perunggu.

Baca Juga: Inilah Syarat untuk Bisa Pilih Formasi PPPK Tahap 3 Tahun 2022, Nomor 2 Bisa Jadi Peluang

Sementara itu, Indonesia menempati peringkat ketiga klasemen perolehan medali dengan memperoleh 3 emas dan 4 perak.***

Halaman:

Editor: Maulida Cindy Magdalena

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah