FIFA Lakukan Inspeksi di Enam Kota Tuan Rumah Piala Dunia U-20, Stadion Manahan Siap

- 24 Maret 2023, 14:34 WIB
Perwakilan FIFA melakukan inspeksi terhadap stadion di Indonesia yang nantinya digunakan sebagai tempat berlangsungnya Piala Dunia U-20
Perwakilan FIFA melakukan inspeksi terhadap stadion di Indonesia yang nantinya digunakan sebagai tempat berlangsungnya Piala Dunia U-20 /Dok.PSSI/

BERITASOLORAYA.com - 18 perwakilan FIFA lakukan proses inspeksi terakhir terhadap enam kota di Indonesia yang digunakan sebagai tempat berlangsungnya Piala Dunia U-20 Rabu hingga senin, 22-27 Maret 2023. Agenda hari pertama dilakukan di Jakarta.

"Hari ini FIFA memulai inspeksi terakhir mereka di Jakarta. Prinsipnya FIFA mengecek persiapan terakhir semua venue dan memberikan feedback secara detail, di mana masukan ini menjadi input penting bagi semua pihak yang terlibat," ujar Wakil Ketua Umum PSSI, Ratu Tisha di Jakarta terkait kedatangan FIFA tersebut, Rabu 22 Mare 2023.

Ratu Tisha menyebutkan inspeksi yang dilakukan perwakilan FIFA tersebut merupakan agenda penting bagi PSSI karena menjadi input bagi Indonesia yang menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20, Mei yang akan datang.

Baca Juga: Ada Kenaikan Gaji ASN Sebanyak 5 Persen di Masa Jokowi, Cek Infonya

18 perwakilan FIFA yang tiba di Indonesia terdiri dari berbagai departemen diantaranya kompetisi, keselamatan, keamanan, media, serta departemen lain yang men-support jalannya pertandingan lainnya.

Rombongan mereka melakukan pengecekan terhadap stadion yang nantinya digunakan untuk pertandingan.

Kegiatan inspeksi tersebut juga didampingi oleh Local Organizing Committee atau panitia penyelenggara lokal Piala Dunia U-20. Hadirnya panitia penyelenggara lokal dalam inspeksi bertujuan untuk dapat mendiskusikan hal-hal operasional dalam pertandingan.

Turut menjadi topik bahasan kedua belah pihak terkait penentuan akses, perencanaan keamanan dan kelengkapan-kelengkapan yang harus disiapkan, demi kelancaran agenda kejuaraan besar tersebut.

Baca Juga: AWAS! ASN PNS Jangan Lakukan Ini Saat Ramadhan 1444 H, Arahan Langsung dari Presiden Jokowi

Setelah melakukan inspeksi di Jakarta, FIFA akan mendatangi lima kota tuan rumah lainnya yaitu Bandung, Solo, Surabaya, Gianyar (Bali) dan Palembang. Agenda ini akan berakhir di Bali pada 27 Maret yang akan datang.

Pada inspeksi di pulau dewata FIFA juga akan bersiap menjelang pengundian grup Piala Dunia U-20, yang dijadwalkan akan berlangsung pada Jumat, 31 Maret nanti. Sedangkan ajang Piala Dunia U-20 akan berlangsung pada 20 Mei hingga 11 Juni.

Stadion Manahan

Membicarakan kesiapan stadion untuk menyambut Piala dunia U-20, Ketua Umum PSSI sekaligus Menteri BUMN Erick Thohir mengaku Stadion Manahan Solo dalam kondisi prima.

Hal itu disampaikan usai menyambangi Stadion Manahan di Solo, Jawa Tengah, Minggu 12 Maret.

Baca Juga: Lengkap, Jadwal Imsak Ramadhan 1444 H 2023 M Kota Surakarta Jawa Tengah

Pada kesempatan kali itu Erick Thohir bersama Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali, Direktur Prasarana Strategis Ditjen Cipta Karya di Kementerian PUPR Essy Asiah, Wakil Ketua Umum PSSI Ratu Tisha dan panitia Indonesia FIFA U-20 World Cup Organizing Committee atau INAFOC, didampingi Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka, melakukan pengecekan menyeluruh persiapan menjelang Piala Dunia U-20.

Erick mengatakan jika inspeksi menyeluruh ke Palembang dan Bandung telah selesai. Jadwal yang agenda inspeksi selanjutnya merupakan pengawasan di stadion Gianyar Bali usai ia menyambangi stadion Manahan.

Menurut Erick, kesiapan stadion Manahan serta Kota Solo akan sangat penting dalam pelaksanaan Piala Dunia U-20.

Baca Juga: Guru ini Tidak Lagi Dapat Tunjangan, Benarkah TPG Dihapuskan? Cek Infonya 

Nantinya Stadion Manahan akan dipergunakan pada laga final, rencananya penutupan kejuaraan Piala Dunia U-20 akan dilakukan di tempat yang sama.***

Editor: Anbari Ghaliya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x