Mudah Dilakukan: 4 Tips Jitu Belajar TOEFL Mandiri Tanpa Bimbel

12 Februari 2023, 05:56 WIB
Ilustrasi: Persiapan Tes TOEFL tidak harus melulu dengan ikut kursus tes TOEFL, inilah 4 Tips Jitu Belajar TOEFL tanpa Bimbel. /RODNAE Productions/Pexels

BERITASOLORAYA.com- Test of English as a Foreign Language atau TOEFL merupakan tes bahasa asing yang digunakan sebagai pengukur kemampuan kita dalam menguasai bahasa asing.

Saat ini, banyak orang memerlukan sertifikasi dari nilai skor TOEFL ini, mulai dari persyaratan studi di luar negeri, persyaratan beasiswa, hingga digunakan untuk melamar pekerjaan, terutama ke perusahaan asing.

TEST TOEFL berisikan banyak aspek, antara lain yaitu listening, structure and written expression, reading comprehension, and writing.

Baca Juga: Melonjak sampai 1.072%, Hadirnya Cristiano Ronaldo Bantu Tingkatkan Followers Instagram Al Nassr

TOEFL merupakan tes yang didalamnya berisi beberapa jenis, antara lain yaitu PBT (Paper-based Test), CBT (Computer-based Test), dan IBT (Internet-based Test).

Dalam penggunaanya, PBT dan IBT merupakan salah satu jenis TOEFL yang sering digunakan, terutama untuk melanjutkan studi di luar negeri.

Untuk lolos seleksi studi di luar negeri atau beasiswa, nilai TOEFL juga harus mendapat nilai maksimal atau paling tidak mendapat nilai yang sudah ditentukan dalam persyaratan.

Nilai TOEFL yang maksimal dapat dicapai dengan belajar dan melakukan TOEFL preparation dengan baik.

Baca Juga: Siap Jadi ASN Tahun Ini? Hasil Seleksi PPPK Guru Tahun 2022 Bakal Diumumkan Tanggal...

Dirangkum BeritaSoloRaya.com dari berbagai sumber, berikut 4 tips jitu belajar TOEFL tanpa bimbel.

1. Luangkan waktu 2 Jam Sehari

Meluangkan waktu untuk belajar TOEFL paling minim yaitu 2 jam sehari. Waktu belajar juga perlu untuk dijadwalkan dengan baik pada kondisi yang baik pula.

Coba untuk fokus dalam belajar dan tidak memikirkan apapun selain materi TOEFL yang dipelajari.

Buatlah jadwal seminggu dengan baik, dengan pola 2-2-2-1 yaitu 2 hari belajar listening, 2 Hari belajar reading, 2 hari belajar structure dan 1 hari untuk skoring dan evaluasi.

2. Perbanyak latihan TOEFL

Jika memang kesulitan dalam mengikuti course atau les TOEFL Preparation, jangan bersedih hati. Ada banyak situs di Internet yang menyediakan tes TOEFL secara gratis dan online.

Semakin sering berlatih soal-soal TOEFL, maka nantinya akan semakin mudah dalam mengerjakan dan menjawab soal TOEFL.

Baca Juga: Waspada Obat Palsu atau Ilegal, Simak Dampak dan Cirinya. Salah Satunya Ada Kesalahan pada Ini!

3. Perbanyak Vocab atau Kosakata

Memperbanyak vocab atau kosakata tentu sangat penting dalam belajar untuk persiapan TOEFL.

Dengan banyak menghafal vocab untuk TOEFL menjadi sangat mudah dalam mengerjakan soal-soal yang diberikan.

Vocab yang dihafal juga akan menuntut kita untuk memahami artinya, bukan hanya sekedar menghafal saja

4. Komitmen terhadap tujuan

Ini sangat penting, banyak godaan yang akan datang untuk mengganggu nantinya, namun ingat, tujuan awalmu.

Jangan mudah terpengaruh dengan godaan yang bisa mengganggu proses belajar TOEFL.***

 

Editor: Egia Astuti Mardani

Tags

Terkini

Terpopuler