Cara Mudah Konfirmasi Kesediaan PPG Dalam Jabatan 2023 di SIMPKB. Notif Ini Wajib Muncul, Ikuti Langkahnya

8 September 2023, 06:38 WIB
Ilustrasi - cara mudah konfirmasi kesediaan bagi peserta PPG Dalam Jabatan 2023 angkatan 2 di SIMPKB /Freepik/tirachardz

BERITASOLORAYA.com - Selamat bagi Anda yang termasuk pada 55.908 guru non sertifikasi yang telah sampai pada tahap konfirmasi kesedian PPG Dalam Jabatan 2023 angkatan 2.

Pada tahap konfirmasi kesediaan PPG Dalam Jabatan 2023, Kemdikbud mengimbau guru sebagai para peserta untuk melakukan konfirmasi pada akun SIMPKB nya masing-masing.

Pengumuman terkait guru diharuskan melakukan konfirmasi kesediaan tersebut, disampaikan oleh Kemdikbud melalui surat edaran Nomor 1808/B2/GT.00.02/2023 pada 6 September 2023.

Baca Juga: BENARKAH Seleksi PPPK Guru Tahun 2023 Beda dengan Sebelumnya? Ini Kata BKN

Dengan adanya arahan ini, sejumlah 55.908 guru nantinya akan mendapatkan informasi lanjutan terkait penempatan, pasca dilakukannya konfirmasi kesediaan pada akun SIMPKB.

Agar tidak salah pada saat konfirmasi kesediaan, guru dapat melakukannya dengan mengikuti langkah atau cara konfirmasi kesedian PPG Dalam Jabatan 2023 angkatan 2 berikut.

Berikut ini adalah cara konfirmasi kesedian PPG Dalam Jabatan 2023 angkatan 2 sebagaimana telah dikutip BeritaSoloRaya.com melalui laman YouTube Calon Guru.

Baca Juga: CARA VERVAL IJAZAH di Info GTK untuk Seleksi PPPK Guru 2023. Nomor 7 Jangan Dilewatkan!

1. Silahkan Anda lakukan login pada akun SIMPKB PPG Dalam Jabatan 2023 angkatan 2;

2. Pastikan setelah dilakukan log in pada akun SIMPKB Anda muncul notifikasi berikut “Formulir Pernyataan Kesediaan”;

3. Selanjutnya silahkan Anda baca serta simak baik-baik isi notifikasi tersebut

Anda akan menemukan keterangan berikut :  

  • Provinsi Anda berasal
  • LPTK yang sudah ditentukan
  • Bidang Studi PPG
  • Status Peserta
  • Kategori Sasaran

Baca Juga: DI SIMPKB, Begini Langkah Konfirmasi Kesedian PPG Dalam Jabatan 2023 Pastikan Notif Ini Muncul, Sudah Dilihat?

4. Setelah dibaca serta disimak, silahkan klik centang biru pada kolom centang yang muncul pada bagian bawah keterangan di atas;

5. Silahkan klik bersedia pada kolom hijau;

6. Setelah Anda mengklik bersedia, pada SIMPKB akan muncul tampilan “Pernyataan Kesediaan Anda Berhasil Disimpan”;

7. Langkah selanjutnya adalah Anda tinggal menunggu kelanjutan perihal informasi penetapan peserta PPG Dalam Jabatan 2023 angkatan 2.

Baca Juga: SEBELUM Daftar PPPK Guru 2023, Siapkan Dokumen-dokumen berikut ini, RESMI BKN

Terkait konfirmasi kesediaan PPG Dalam Jabatan 2023, harus dilakukan oleh seluruh peserta yang telah dinyatakan lulus seleksi akademik baik yang telah mendapatkan informasi atau belum.

Sebagaimana yang telah dijadwalkan Kemdikbud Ristek, setelah pengumuman penetapan calon mahasiswa PPG Dalam Jabatan 2023 pada Rabu, 14 September 2023

Setelahnya para guru peserta PPG Dalam Jabatan 2023 angkatan 2 diharuskan melakukan lapor diri secara online pada 15-16 September 2023.

Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat memantau secara berkala pada laman ppg.kemdikbud.go.id. 

Baca Juga: 5 Kategori Guru Honorer yang Wajib Verval Ijazah dan Verval Ulang Di Info GTK Sebelum Seleksi PPPK Guru 2023

Demikianlah cara konfirmasi kesediaan PPG Dalam Jabatan 2023 bagi angkatan 2 yang dilakukan melalui SIMPKB.

Semoga informasi yang disampaikan ini bermanfaat.***

Editor: Kamaludin

Tags

Terkini

Terpopuler