Skema Kemdikbud pada PPPK Guru 2022, agar Peserta yang Tidak Dapat Formasi Bisa Diangkat, Pelamar P1 Cek...

- 10 November 2022, 13:08 WIB
Skema Kemdikbud pada PPPK Guru 2022 agar Peserta yang Tidak Dapat Formasi Dapat Terserap, P1 Wajib Cek
Skema Kemdikbud pada PPPK Guru 2022 agar Peserta yang Tidak Dapat Formasi Dapat Terserap, P1 Wajib Cek /pressfoto/Freepik

BERITASOLORAYA.com- Pada pelaksanaan PPPK guru 2022 terdapat sebanyak 193.954 guru yang telah lulus passing grade tahun 2021.

Pelamar PPPK guru 2022 yang telah lulus passing grade 2021 ditempatkan pada urutan prioritas 1.

Meski demikian, pada pengumuman penempatan PPPK guru 2022, banyak pelamar P1 yang tidak mendapatkan formasi.

Diketahui terdapat sebanyak 41.892 ribu guru pelamar prioritas 1 yang tidak mendapatkan formasi pada PPPK guru 2022.

Hal tersebut pun disampaikan secara langsung oleh Nunuk Suryani melalui Rapat Koordinasi dengan Komisi X DPR RI dengan Kemdikbud Ristek, pada Kamis, 3 November 2022.

Baca Juga: 2 Info Kemdikbud untuk Guru, Segera Lakukan Pendaftaran Berakhir Hari Ini dan Tanggal 25 November 2022....

Pada Rakoor tersebut, Nunuk memaparkan data-data seleksi penempatan guru lulus passing tahun 2021.

Di mana terdapat sebanyak 24.876 tidak terdapat kebutuhan atau oversupply dari jumlah 193 ribu guru yang telah lulus passing grade.

Nunuk mengaku bahwa data tersebut dibuat agar menjadi rujukan Kemdikbud dan Komisi X DPR RI dalam memecahkan permasalahan yang ada di seleksi PPPK guru 2022.

Halaman:

Editor: Aida Annisa

Sumber: YouTube Komisi X DPR RI Channel


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x