Beasiswa Prestasi Program S2 Internasional dan S1 dari PT Pertamina untuk 12 Orang, Siapa yang Mau?

- 11 Januari 2023, 14:27 WIB
Peluncuran program Beasiswa Prestasi berupa Beasiswa S2 Internasional dan Beasiswa S1 Universitas Pertamina
Peluncuran program Beasiswa Prestasi berupa Beasiswa S2 Internasional dan Beasiswa S1 Universitas Pertamina /Dok. BUMN

BERITASOLORAYA.com – Telah diluncurkan program Beasiswa Prestasi untuk program S2 Internasional dan S1 di Universitas Pertamina.

Program beasiswa tersebut akan diberikan kepada 12 orang putra-putri Riau dengan rincian dua orang penerima beasiswa S2 Internasional di Amerika Serikat, sementara untuk penerima S1 sebanyak 10 orang.

Beasiswa Prestasi ini merupakan hasil dari kolaborasi antara PT Pertamina Hulu Rokan atau PHR yang merupakan Subholding Upstream Pertamina dengan Pertamina Foundation.

Baca Juga: Masih Dibuka Rekrutmen Petugas Kloter dan PPIH, Daftar melalui Pusaka Super Apps sebelum 13 Januari 2023

Dilansir BeritaSoloRaya.com dari website resmi BUMN pada 10 Januari 2023, Beasiswa Prestasi diluncurkan sebagai wujud dari komitmen PHR untuk meningkatkan kapasitas SDM di Provinsi Riau.

Nantinya, para penerima beasiswa akan mendapatkan bantuan pendidikan penuh. Adapun ketentuan untuk penerima S2 Internasional adalah lulusan S1 dari jurusan Engineering.

Bagi penerima Beasiswa Prestasi S2 akan ditempatkan di universitas-universitas terkenal di Amerika Serikat yang para lulusannya berprestasi di bidang petrotech.

Sementara untuk penerima Beasiswa Prestasi jenjang S1 akan ditempatkan di Universitas Pertamina.

Baca Juga: Pembuatan Akun SNPMB bagi Sekolah dan Siswa Sudah Dimulai, Lakukan Ini Jika Menemui Kendala

“Pertama kami akan memberikan kesempatan beasiswa penuh bagi 10 siswa-siswi Riau berprestasi, untuk dapat melanjutkan kuliah S1 di Universitas Pertamina,” jelas Dirut PHR, Jaffee Arizon Suardin.

“Dan kami akan memberikan peluang kepada dua mahasiswa Riau Lulusan S1 bidang Engineering, untuk mendapatkan beasiswa penuh S2 ke Amerika Serikat,” sambungnya.

Diharapkan dengan diluncurkan Beasiswa Prestasi ini, putra-putri Riau dapat memanfaatkan dengan sebaik-baiknya.

“Saya berharap para putra-putri Riau memanfaatkan kesempatan berharga ini sebaik-baiknya,” ucap Direktur Pertamina (Persero), Nicke Widyawati.

Baca Juga: Kabar Buruk, Tunjangan Guru Alami Perubahan, Tendik Wilayah Ini Harap Bersabar. Begini Alasannya...

Selain menyampaikan harapannya, Nicke pun menyampaikan apresiasi terhadap diluncurkannya program ini.

“Pendidikan anak bangsa merupakan pondasi penting untuk kemajuan Indonesia. Pertamina sebagai Badan Usaha Milik Negara mempunyai peran besar untuk membangun melalui penyediaan pendidikan berkualitas bagi pelajar terbaik di Indonesia,” ujarnya.

Apresiasi juga datang dari SKK Migas, Rikky Rahmat Firdaus selaku Kepala Perwakilan Sumatera bagian Utara (Sumbagut) yang menuturkan bahwa program ini sebagai bentuk tanggung jawab sosial seiring dengan kegiatan produksi.

“Sebagai lembaga pengawasan dan pengendalian kegiatan industri hulu migas, program tanggung jawab sosial adalah keniscayaan seiring berjalannya kegiatan produksi,” tutur Rikky.

Baca Juga: Deretan Tempat Wisata di Indonesia Ini Cocok Masuk Daftar Kunjungan, Dari Benteng Sampai Pantai

Selain itu sebagai bukti dedikasi terhadap pengembangan SDM Indonesia, khususnya Provinsi Riau.

“Program di sektor pendidikan khususnya yang menunjang pendidikan tinggi akan sangat dibutuhkan masyarakat lokal, khususnya di Provinsi Riau tempat dimana WK Rokan beroperasi,” lanjutnya.

“Peluncuran program ini membuktikan desikasi hulu migas tidak hanya sebagai produsen minyak negeri ini, tetapi juga desikasi pengembangan sumber daya manusia di Indonesia,” pungkasnya.***

Editor: Anbari Ghaliya

Sumber: BUMN


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x