DUDI dan Akademisi akan Berkolaborasi dalam Program Praktisi Mengajar, Apa Keuntungannya buat Mahasiswa?

- 17 Februari 2023, 09:51 WIB
DUDI dan perguruan tinggi berkolaborasi dalam program Praktisi Mengajar yang disasarkan pada mahasiswa
DUDI dan perguruan tinggi berkolaborasi dalam program Praktisi Mengajar yang disasarkan pada mahasiswa /Dok. Kemendikbud

Acara tersebut dihadiri oleh lebih dari 2000 peserta dari kalangan asosiasi profesi, dunia industri, serta praktisi seluruh Indonesia.

Program Praktisi Mengajar angkatan kedua ini diharapkan menjadi wadah bagi lebih banyak kolaborasi antara dosen dengan praktisi di berbagai bidang.

“Saya berharap program ini lebih sukses dibanding tahun sebelumnya dengan penambahan perguruan tinggi yang terlibat, penambahan dosen, serta praktisi hebat yang terlibat, sehingga mampu menghadapi tantangan global di masa depan,” ungkapnya.

Baca Juga: Aman! 4 Kategori Honorer Ini Dijamin Bakal Diangkat jadi ASN di Tahun 2023, Semoga Tidak Ada Penundaan…

Pendaftaran Praktisi Mengajar Angkatan 2 akan dibuka pada tanggal 19 Februari mendatang.

Keterlibatan praktisi di dalam ruang-ruang perkuliahan, diharapkan semakin banyak ditemui di perguruan tinggi di seluruh negeri.

Sementara itu, Kepala Program Praktisi Mengajar dan Wirausaha Merdeka, Gamaliel Waney mengimbau kepada seluruh praktisi untuk terus berkontribusi dalam membagikan ilmu dan pengalamannya kepada mahasiswa.

“Kami mengundang sebanyak-banyaknya praktisi dari semua bidang untuk ikut bergabung dan ikut membantu membentuk masa depan yang lebih baik bagi para generasi muda penerus bangsa,” jelas Gamaliel.

Baca Juga: MenpanRB Siap Berikan Kejutan Besar Bagi Honorer di 2023, Diangkat Jadi PNS dan PPPK ? Amin...

Sejak diluncurkan pada tahun 2022, program ini telah memperoleh animo yang tinggi dari para praktisi, di antaranya telah menghasilkan kurang lebih 12 ribu kolaborasi yang melibatkan ribuan praktisi pada lebih dari 800 perguruan tinggi di seluruh tanah air.

Halaman:

Editor: Dian R.T.L. Syam


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah