Sebentar Lagi Pengumuman Hasil PPPK Guru 2022 Segera Rilis, Ini Tanggalnya Dari Kemdikbud, PANRB dan BKN

- 4 Maret 2023, 22:16 WIB
Akhirnya pengumuman hasil PPPK Guru 2022 akan segera dirilis oleh pemerintah melalui Kemdikbud, Kemenpan RB dan BKN
Akhirnya pengumuman hasil PPPK Guru 2022 akan segera dirilis oleh pemerintah melalui Kemdikbud, Kemenpan RB dan BKN /Tangkap layar Instagram/pppk_indonesia.

BERITASOLORAYA.com – Akhirnya pengumuman hasil PPPK Guru 2022 akan segera dirilis oleh pemerintah melalui Kemdikbud, Kemenpan RB dan BKN.

Pengumuman hasil PPPK Guru 2022 tersebut sudah dipastikan menjadi kabar yang ditunggu oleh guru honorer yang terdaftar sebagai pelamar, terutama pelamar prioritas.

Alex Denni selaku Deputi Bidang SDM Aparatur Kemenpan RB telah menyampaikan langsung bahwa pengumuman hasil PPPK Guru 2022 akan segera diumumkan.

Baca Juga: Hasil Indonesia vs Suriah di Piala Asia U20, Gol Tunggal Hokky Caraka Bikin Garuda Hoki Malam Ini

Panitia Seleksi Nasional (Panselnas) yang terdiri dari Kemendikbudristek, Kemenpan RB, dan BKN akhirnya menyepakati bahwa pengumuman hasil PPPK Guru 2022 akan diumumkan paling lambat yaitu tanggal 10 Maret 2023.

Kesepakatan terkait waktu pengumuman hasil PPPPK Guru 2022 tersebut merupakan hasil dari diskusi Panselnas terkait optimalisasi guru peserta P1 pada formasi yang sebelumnya tidak dibuka.

Maka dari itu, Alex Denni menyampaikan bahwa guru peserta CASN pada PPPK Guru 2022 tinggal menunggu pengumuman hasilnya tersebut, sebab hal itu demi pemenuhan kebutuhan guru secara optimal.

Baca Juga: Awas! TPG Triwulan 1 Tahun 2023 Bisa Gagal Cair karena 6 Hal Ini, Apa Saja?

“Kami imbau Ibu/Bapak guru dapat menunggu pengumuman tersebut. Hal ini dilakukan untuk mengoptimalisasi pemenuhan kebutuhan guru, agar persoalan kuota penataan guru dapat terselesaikan,” kata Alex Denni.

Halaman:

Editor: Kamaludin

Sumber: KEMENDIKBUD


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x