Indonesia Jadi Tuan Rumah Olimpiade Geografi Internasional Tahun 2023, Begini Kata Perwakilan Task Force

- 25 Maret 2023, 21:15 WIB
Indonesia Siap Jadi Tuan Rumah Olimpiade Geografi Internasional ke-19 Tahun 2023
Indonesia Siap Jadi Tuan Rumah Olimpiade Geografi Internasional ke-19 Tahun 2023 /Dok. Kemdikbud/

Baca Juga: Inilah 30 Lebih Peribahasa Indonesia Populer Tentang Air dalam Kehidupan Sehari-Hari

“Kami berharap lewat kunjungan Task Force ini dapat menunjukkan ke mata dunia bahwa Indonesia siap menjadi tuan rumah iGeo (Internasional Geography Olympiad),” kata Suharti pada Senin, 27 Februari 2023.

Suharti menerangkan bahwa Olimpiade Geografi Internasional di Indonesia tidak hanya sekadar ajang lomba, tetapi juga bisa menstimulasi peserta untuk mengenal seni dan budaya di Indonesia.

Dengan demikian, selain memperoleh pengalaman kompetisi dalam Olimpiade Geografi Internasional, peserta juga dapat membawa pengalaman yang sangat berharga.

Baca Juga: Depresi: Gejala, Penyebab, Pengobatan Secara Alami Hingga Tips Gaya Hidup

Tak hanya Suharti, Pelaksana tugas (Plt.) Kepala Puspresnas, Hendarman mengatakan kunjungan Task Force sebagai rangkaian persiapan Indonesia dalam ajang Olimpiade Geografi Internasional untuk memperkenalkan kota tuan rumah.

Plt. Kepala Puspresnas juga mengungkapkan bahwa penyelenggaraan iGeo di Bandung, Indonesia akan didukung oleh berbagai pihak. Utamanya didukung oleh Ikatan Alumni Tim Olimpiade Geografi Indonesia

Hana Svobodová asal Department of Geography, Masaryk University, Republik Ceko dan Su-Min Shen asal Department of Geography, National Taiwan Normal University melakukan kunjungan sebagai perwakilan Task Force iGeo ke Indonesia sebagai tuan rumah Olimpiade Geografi Internasional.

Baca Juga: Jon Bernthal Pemeran The Punisher telah Kembali, Simak Rangkuman Terbaru Serial Daredevil 

Halaman:

Editor: Syifa Alfi Wahyudi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x