Program Studienbrücke Mudahkan Berkuliah di Jerman Tanpa Penyetaraan? Simak Syarat dan Daftar Universitas

- 13 Juni 2023, 16:14 WIB
Ilustrasi. DAAD dan Goethe-Institut mempermudah kuliah di Jerman tanpa penyetaraan melalui program Studienbrücke. Cek daftar universitas disini.
Ilustrasi. DAAD dan Goethe-Institut mempermudah kuliah di Jerman tanpa penyetaraan melalui program Studienbrücke. Cek daftar universitas disini. /Freepik/@ diana.grytsku

Program ini terbuka bagi mereka yang pada jenjang SMA memilih jurusan Ilmu Pengetahuan Alam dan yang ingin melanjutkan pendidikan sarjana pada bidang ilmu di rumpun teknik, matematika, ilmu pengetahuan alam, informatika, hingga ekonomi.

Selain itu, calon pendaftar program Studienbrücke juga diharuskan memiliki nilai minimal 85 untuk mata pelajaran fisika, matematika, biologi, kimia, dan informatika.

Unit program dari program Studienbrücke yang harus diselesaikan sebelum mendaftar perkuliahan di kampus mitra di Jerman diantaranya:

1. Mengikuti kursus bahasa Jerman hingga berada pada tingkat B2 atau C1,

2. Mengikuti kursus bahasa kejuruan matematika,

3. Mengikuti kursus bahasa kejuruan pada salah satu bidang ilmu pengetahuan seperti teknik, informatika, pengetahuan alam, atau ekonomi.

4. Menyelesaikan persiapan ujian bahasa atau TestDaF dan persiapan ujian kompetensi keilmuan atau TestAS, yang di dalamnya terdapat pelatihan komunikasi antar budaya dan bimbingan perkuliahan.

Baca Juga: Erick Thohir Pastikan Tim Sepakbola Putri Akan Dilatih Pelatih Jepang, Datangkan Direktur Teknik dari Jerman

Dari beberapa poin di atas, yang terpenting ialah pelajar bisa memenuhi persyaratan perguruan tinggi pada hasil tes TestAS serta TestDaF yang telah diikuti.

Halaman:

Editor: Egia Astuti Mardani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah