MUNCUL ADUAN, Menteri Pendidikan Minta KIP Kuliah Prioritaskan Pada Siswa Penerima PIP Dikdasmen

- 19 Juli 2023, 11:39 WIB
Informasi seputar KIP kuliah
Informasi seputar KIP kuliah /Pexels/RDNE Stock project.

“Diharapkan pada tahun 2023 ini, jumlah mahasiswa penerima KIP Kuliah melalui kepemilikan PIP Dikmen ditambah, jalur DTKS juga ditambah serta jalur kemiskinan ekstrim di 210 kabupaten/kota, “ tegas Suharti.

Alasan kedua menteri pendidikan merubah penerima PIP menjadi siswa Penerima PIP Dikdasmen adalah adanya aduan cara pengelolaan KIP tahun 2022 oleh perguruan tinggi, utamanya swasta yang terlambat dalam melakukan pengusulan pencairan setiap semesternya. 

Baca Juga: TERKUAK Fakta Baru Kasus Mutilasi Mahasiswa di Sleman, Korban dan Pelaku Tergabung dalam Komunitas…

Akibat keterlambatan ini berdampak pada pencairan ke rekening mahasiswa penerima KIP Kuliah, ungkap Suharti yang dilansir BeritaSoloRaya.com dari situs Pusplapdik. 

Alasan ketiga masih adanya perguruan tinggi yang memungut biaya pendidikan tambahan yang diambil dari bantuan biaya hidup mahasiswa.

Tidak hanya itu Puslapdik juga menemukan ada penetapan besaran Uang Kuliah Tunggal (UKT) di perguruan tinggi bagi penerima KIP Kuliah. Penetapan tersebut berbeda dengan UKT mahasiswa bukan penerima KIP Kuliah. 

Baca Juga: Debut Solo, Jungkook Jadi Member BTS yang Raih Peringkat Pertama Reputasi Brand Juli 2023

Alasan keempat adalah ditemukannya pemotongan biaya hidup bagi mahasiswa KIP Kuliah. Pemotongan tersebut terjadi karena adanya berbagai alasan atau modus yang dilakukan pihak kampus atau orang tidak bertanggung jawab.

Bahkan ada pihak kampus yang menyimpan buku rekening dan ATM milik mahasiswa yang menerima KIP Kuliah. 

Untuk itu, Suharti sebagai Sekretaris Jenderal Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), mengungkapkan sebaiknya KIP Kuliah diprioritaskan untuk siswa Penerima KIP Dikdasmen.***

Halaman:

Editor: Nurulfitriana Ramadhani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x