Pemkot Solo Sediakan Mobil Keliling Vaksinasi untuk Warga Pralansia, Simak Jadwal dan Persyaratannya

15 Juni 2021, 10:03 WIB
Ilustrasi vaksinasi. Pemkot Solo Sediakan Mobil Keliling Vaksinasi untuk Warga Pralansia, Simak Jadwal dan Persyaratannya. /Pixabay/Gustavo Fring

PR SOLORAYA - Sejauh ini, Pandemi Covid-19 yang sudah melanda Tanah Air sekitar satu tahun lebih belum juga sepenuhnya selesai.

Beragam tindakan dari pemerintah pun sudah dilakukan demi pencegahan serta diharapkan memutuskan rantai penyebaraan virus tersebut.

Akhir-akhir ini, pemerintah sedang gencar-gencarnya membagikan vaksinasi kepada masyarakat di seluruh daerah, termasuk kota Solo.

Baca Juga: Ashanty Disambut Kabar Bahagia Kehamilan Sepulangnya dari Turki: Ngebut Sekali

Dikutip dari Pikiranrakyat-Soloraya.com dari akun Instagram @pemkot_solo, Pemkot Solo sedang mengadakan penyuntikkan vaksinasi keliling dan memprioritaskan orangtua terlebuh dahulu.

“Sehubungan dengan percepatan program Vaksinasi Covid-19 untuk usia 50 tahun ke atas yakni sasaran pemberian vaksinasi Covid-19 diperluas ke kelompok umur pra-lansia, dimulai dari usia 50 tahun ke atas,” tulisnya

Hal ini karena pralansia merupakan kelompok yang paling rentan kedua setelah lansia serta perlu dilindungi dan dilakukan kegiatan percepatan vaksinasinya.

Baca Juga: BCL Umumkan Dirinya Positif Covid-19: Tolong Jaga Diri Kalian

Maka dari itu, diperlukan juga proses penyuntikkan vaksin dengan cepat dan akhirnya Pemkot Solo mengadakan vaksin keliling.

Nantinya, program yang bertajuk ‘Mobile Vaksinasi’ itu meliputi tempat-tempat yang ada di Solo, berikut lokasi beserta jadwalnya.

1. Selasa, 15 Juni 2021 di Kawasan Ngarsopuro

Baca Juga: Sinopsis Hotel Del Luna Episode 13 di NET TV, Man Wol Ingin Selalu Mengingat Chan Seong

2. Rabu, 16 Juni 2021 di Kawasan Srambatan

3. Kamis, 17 Juni 2021 di Kawasan Sekip

4. Selasa, 22 Juni 2021 di Kawasan Jl. Ir. Juanda

5. Rabu, 23 Juni 2021 di Kawasan JL. Veteran, depan Kecamatan Serengan

6. Kamis, 24 Juni 2021 di Kawasan Jl. Brigjen Katamso, depan TA TV

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 15 Juni 2021: Elsa Kelabakan Sandiwaranya Akan Dibongkar Habis oleh Papa Surya

7. Selasa, 29 Juni 2021 di depan Graha Sabha Buwana

8. Rabu, 30 Juni 2021 di depan Lumbung Batik Sondakan

Selain itu, ada beberapa persyaratan untuk mendapatkan vaksinasi Covid-19, yaitu sebagai berikut.

1. Berusia 50 tahun ke atas dengan KTP Surakarta

Baca Juga: Jelang Hari Musik Dunia 21 Juni 2021, Begini Sejarah Singkatnya yang Wajib Diketahui

2. Waktu pelayanan pukul 8.00 hingga 12.00 WIB

3. Metode pelayanan yakni "go-show" atau hadir langsung dilayani, dengan batas maksimal kemampuan pelayanan 100 sasaran per hari.

4. Pelayanan Vaksinasi usia 50 tahun ke atas di Fasilitas Kesehatan (Puskesmas dan Rumah Sakit) tetap berjalan.***

 

Editor: Linda Rahmadanti

Sumber: Instagram @pemkot_solo

Tags

Terkini

Terpopuler