Rock In Solo Akan Digelar, Walikota Solo Memberikan Apresiasi Yang luar Biasa.

- 24 November 2021, 08:53 WIB
Rock in Solo bakal digelar kembali Desember ini, padukan gamelan dengan musik cadas. Down for Live band metal asal kota Solo akan menjadi penampil utama di event ini
Rock in Solo bakal digelar kembali Desember ini, padukan gamelan dengan musik cadas. Down for Live band metal asal kota Solo akan menjadi penampil utama di event ini /kabar-priangan.com/Instagram @downforlifesolo/
 
BERITASOLORAYA.com - Desember 2021 merupakan bulan yang ditunggu oleh masyarakat Surakarta-Kota Solo.
 
Beberapa tahun terakhir tidak menyelenggarakan acara hiburan, akhirnya Rock in Solo segera digelar di sana.
 
Gibran Rakabuming Raka, Walikota Solo, juga turut memberikan apresiasi kepada para musisi dan penyelenggaraan yang terlibat dalam acara ini.
 
 
Dilansir dari surakarta.go.id tahun 2004 Rock in Solo pertama kali digelar dan menjadi acara musik tahunan dan hampir berhenti selama lima tahun.
 
Pada tahun ini Rock in Solo akhirnya kembali diselenggarakan dengan tema Apokaliptika : a Journey of Rock in Solo di Convention Hall Terminal Tirtonadi.
 
“Terima kasih mendukung inisiasi saya untuk menghidupkan lagi event ini. Meski pandemi tidak boleh berhenti.
Di level 2 ini dengan kasus yang semakin menurun kita harus menggenjot lagi event-event kita.
Alhamdulillah dengan waktu yang terbatas event ini dapat dipersiapkan dengan baik,” jelas Gibran saat menghadiri Conference Press Rock in Solo di Kulonuwun Kopi.
 
 
Stephanus Adjie, Penyelenggara Rock in Solo, Mengatakan bahwa group musik asal Solo Down For Life menjadi penampil pertama diteruskan kolaborasi musik gamelan yang mewarnai acara hari ini.
 
“Beberapa seniman lain juga terlibat diantaranya penyanyi keroncong Endah Laras. Ini pertama kalinya kami berkolaborasi dengan penyanyi keroncong. Selain itu ada penari Luluk Ari dan Wawin Laura.” Jelas Stephanus Adjie.
Semoga acara yang sudah direncanakan segera terlaksana.***

Editor: Novrisia Yulisdasari

Sumber: surakarta.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x