Informasi Jalur Alternatif saat Perhelatan Mukmatar Muhammadiyah ke-48 di Surakarta, Simak Selengkapnya

- 19 November 2022, 10:52 WIB
Berikut informasi jalur alternatif selama perhelatan Muktamar Muhammadiyah ke-48 di Surakarta
Berikut informasi jalur alternatif selama perhelatan Muktamar Muhammadiyah ke-48 di Surakarta /tangkapan layar Instagram @dishubsukoharjo/

BERITASOLORAYA.com – Dalam rangka Muktamar Muhammadiyah ke-48 di Surakarta, sejumlah jalan di lokasi perhelatan ditutup selama rangkaian acara muktamar.

Sebagaimana diketahui, Muktamar Muhammadiyah ke-48 di Surakarta akan dihelat di dua lokasi, yakni Stadion Manahan dan Edutorium UMS sebagai lokasi acara utama.

Oleh karena itu, sejumlah jalan mengalami penutupan. Sebagai gantinya, terdapat jalur alternatif yang dapat digunakan pengguna jalan dari tanggal 18 sampai 20 November 2022.

Baca Juga: DIMULAI Hari Ini, Inilah Cara Ajukan Sanggah Jika Pelamar Tidak Lulus Seleksi Administrasi PPPK Guru 2022

Berikut ini informasi jalur alternatif yang dilansir BeritaSoloraya.com dari media sosial resmi Kepolisian Resor (Polres) Sukoharjo dan Dinas Perhubungan Kabupaten Sukoharjo.

Polres Sukoharjo membagikan informasi bahwa dalam rangka Muktamar Muhammadiyah ke-48 di Surakarta, Jalan Pabelan-Gonilan (Garuda Mas) ditutup pada tanggal 18 sampai 20 November 2022.

Hal senada juga disampaikan oleh Dinas Perhubungan Kabupaten Sukoharjo melalui media sosial resminya.

Halooo sobat makmur.. Mimin ada info penting nih ... Selama Muktamar Muhammadiyah ke-48 akan dilakukan Manajemen Rekayasa Lalu Lintas Jl.Pabelan-Gonilan (Garuda Mas) DITUTUP,” tulis akun @dishubsukoharjo.

Baca Juga: Penting! Catat Langkah dan Tanggal Penting Setelah Lulus Seleksi Administrasi PPPK Guru 2022

Halaman:

Editor: Egia Astuti Mardani

Sumber: Instagram @dishubsukoharjo Twitter @PolisiSukoharjo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x