Mengapa Rajamala Dipilih Jadi Maskot Kota Solo? Ini Dia Alasannya

- 15 Desember 2022, 21:06 WIB
Rajamala menjadi Maskot Kota Solo. Ini alasannya.
Rajamala menjadi Maskot Kota Solo. Ini alasannya. /Tangkap layar YouTube Gibran Rakabuming /

BERITASOLORAYA.com– Telah berlangsung lomba redesain logo Solo The Spirit of Java serta Maskot Canthik Rajamala untuk City Branding Kota Surakarta sejak bulan November lalu sebagai batas akhir pengumpulan karyanya.

Pemenang pun telah diumumkan sejak 3 Desember 2022. Untuk Maskot Kota Solo, Bambang Marsantriantoro asal Sleman keluar sebagai pemenangnya setelah dilakukan uji publik sebelumnya bersama dua desain maskot Rajamala lainnya.

Lalu, mengapa tokoh Rajamala yang dipilih sebagai Maskot Kota Solo? Ternyata begini alasan yang dilansir BeritaSoloRaya.com dari Instagram @gibran_rakabuming pada 13 Desember 2022.

Rajamala merupakan tokoh pewayangan dengan sosok setengah manusia dan setengahnya lagi berwujud raksasa yang berasal dari negara Wirotho.

Baca Juga: OJK: Waspada Modus Penipuan Terbaru Berkedok Kurir Paket, Saldo Rekening Bisa Terkuras

Rajamala juga memiliki kekuatan yang tidak tertandingi. Oleh karena itu, Rajamala disiapkan untuk menolak bala, aura, atau pun sifat-sifat negatif.

Rajamala merupakan putra dari angkat Resi Palasar, dari Pedepokan Retawu dengan Durgandini (Setyawati), yaitu putri dari Prabu Basukesti, seorang raja dari Negara Wirata.

Digambarkan sosoknya berwarna merah dengan wajah menyeramkan serta mata yang melotot. Lalu, Rajamala juga memiliki taring yang tajam serta berkumis tebal.

Baca Juga: Waduh, Jam Mengajar Guru Berkurang di Kurikulum Merdeka, Bisakah Dapat Tunjangan Sertifikasi?

Halaman:

Editor: Syifa Alfi Wahyudi

Sumber: Instagram @gibran_rakabuming


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x