Jumlah Meningkat, WhatsApp Capai 2 Milliar Pengguna.

- 12 November 2021, 09:14 WIB
Ilustrasi WhatsApp
Ilustrasi WhatsApp /Publiktanggamus.com/Pixabay/geralt
 
BERITASOLORAYA.com - WhatsApp menjadi salah satu platform utama yang digunakan di Indonesia. Sebelumnya, Line begitu populer ketimbang WhatsApp, namun hal itu telah tergeser. 
 
Aplikasi chat tersebut, kini telah mencapai sekitar 2 Milliar pengguna. Sebenarnya, WhatsApp termasuk aplikasi yang diluncurkan tahun 2009 di IOS milik Apple.
 
Untuk android, WhatsApp diluncurkan tahun 2010. Dalam kurun 4 tahun, yaitu tahun 2010-2014 WhatsApp berhasil menggaet 200 juta pengguna yang dinyatakan aktif bulanan.
 
 
Pada tahun itu pula, Facebook mengakuisisi WhatsApp karena kepopuleran. Jumlah yang diberikan sebanyak 19 milliar dolar USD, atau lebih dari 12x yakni lebih tinggi ketimbang penilaian WhatsApp pada tahun sebelumnya. 
 
Dikutip dari PikiranRakyat.com, saat ini pengguna WhatsApp sudah mencapai 2 Milliar yang aktif bulanan dalam ranah global. Hal itu menjadikan WhatsApp menjadi salah satu aplikasi tertinggi yang dipesan di seluruh dunia, termasuk Indonesia mayoritas menggunakan WhatsApp sebagai aplikasi chatting. 
 
Berikut adalah perkembangan WhatsApp dari tahun 2010 hingga 2021, Pada 2010, bulan Oktober pengguna 10 juta Lalu bulan Desember 2011 menjadi 50 juta. 
 
 
Tahun 2012, Juli meningkat 75 juta dan tahun yang sama bulan Oktober mencapai 100 juta. 
 
Tahun 2013 bulan Januari 133 juta, Maret 166 juta, April 200 juta, Juni 250 juta, Agustus 300 juta, Oktober 350 juta, Desember 400 juta. 
 
Tahun 2014 Januari 430 juta, Februari 465 juta, April 500 juta, Agustus 600 juta. 
 
 
Tahun 2015 Januari 700 juta, April 800 juta, September 900 juta. 
 
Tahun 2016, sudah mencapai 1 milliar di bulan Februari. 
 
Tahun 2017 bulan Januari 1,2 milliar, Juli 1,3 milliar, Desember 1,5 milliar. 
 
Sedangkan tahun 2020, tepatnya bulan Februari sudah mencapai 2 Milliar. Begitu pula tahun 2021 bulan Juli.***

Editor: Novrisia Yulisdasari

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x