Profesi-Profesi Ini Jadi Prioritas Rekrutmen CPNS 2023, Ada Dosen dan Hakim, Resmi dan Menpan RB

- 27 Desember 2022, 09:52 WIB
Ilustrasi. Profesi yang akan jadi prioritas dalam CPNS 2023
Ilustrasi. Profesi yang akan jadi prioritas dalam CPNS 2023 /Shubham Sharan/unsplash.com



BERITASOLORAYA.com – Pemerintah akhirnya memutuskan kejelasan pengadaan rekrutmen CPNS tahun 2023.

Secara umum rekrutmen CPNS akan dilaksanakan dengan rekrutmen PPPK dalam CASN tahun 2023.

Hal ini disampaikan oleh Menpan RB Abdullah Azwar Anas pada Senin, 26 Desember 2022 melalui portal resmi Menpan RB.

Baca Juga: Segini Jumlah ASN yang Pensiun Tahun Depan, Ada Kabar Baik bagi Honorer di Seleksi CASN 2023?

Dalam pernyataannya, Menpan RB menegaskan bahwa tahun 2023 mendatang, pemerintah dipastikan membuka rekrutmen Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) yang meliputi CPNS dan PPPK.

"Pemerintah sudah memutuskan untuk melakukan rekrutmen CPNS dan PPPK pada tahun 2023,” tegas Menpan RB.

Secara khusus Menpan RB menyebutkan beberapa profesi yang akan menjadi fokus pemerintah dalam rekrutmen CPNS 2023 mendatang.

Menpan RB menyebutkan pemenuhan kebutuhan profesi tertentu pada CPNS 2023 meliputi profesi hakim dan dosen.

Selain profesi hakim dan dosen, Menpan RB juga menyebutkan profesi jaksa, serta tenaga teknis tertentu yang termasuk talenta digital.

Baca Juga: Terbaru, CPNS 2023 Akan Fokus Pada Pemenuhan Profesi Berikut Ini, Resmi dari Menpan RB

Adapun mengenai rekrutmen talenta digital, Menpan RB menyebut perkembangan dunia digital yang begitu cepat membuat pemerintah harus cepat beradaptasi.

Itu mengapa pada CPNS tahun 2023, rekrutmen talenta digital termasuk data scientist akan menjadi salah satu prioritas pemerintah.

“Karena dunia digital berubah cepat, pemerintah juga harus cepat adaptasi agar tidak tergerus zaman,” kata Menpan RB.

Kebijakan ini berjalan bersamaan dengan arah kebijakan pemerintah mengurangi jabatan yang terdampak oleh transformasi digital.

Menurut Menpan RB, saat ini pemerintah masih mempertimbangkan jabatan mana yang akan terdampak oleh transformasi digital.

Jabatan-jabatan tersebut nantinya akan dikurangi dalam rekrutmen CPNS tahun 2023.

Baca Juga: Wah, Seleksi CASN 2023 Fix Bakal Diadakan, Honorer Kategori Ini Jadi Prioritas Diangkat Jadi ASN

Selain beberapa profesi di atas, Menpan RB juga menyebutkan jabatan pelaksana prioritas sebagai salah satu prioritas dalam CPNS 2023.

Menteri Anas menyebutkan rekrutmen jabatan pelaksana prioritas pada CPNS 2023 sesuai dengan Peraturan Menteri PANRB No. 45/2022 tentang Jabatan Pelaksana Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Instansi Pemerintah.

Dalam regulasi tersebut, disebutkan bahwa yang dimaksud jabatan pelaksana adalah sekelompok jabatan yang berisi fungsi dan tugas pelaksanaan kegiatan pelayanan publik serta administrasi pemerintahan dan pembangunan.

Namun, Menteri Anas belum memberikan rincian jabatan pelaksana apa yang akan menjadi prioritas dalam CPNS 2023.

Selain informasi di atas, perlu diketahui bahwa pada proses rekrutmen CPNS 2023 mendatang, pemerintah akan melaksanakan proses rekrutmen secara sangat selektif.

Baca Juga: Seleksi Calon Guru Penggerak Angkatan 9 dan 10: Apa Saja Dokumen yang Harus Disiapkan? Begini Cara Daftarnya

Artinya, hal ini menjadi informasi awal bagi masyarakat yang berminat mengikuti rekrutmen CPNS 2023 untuk mempersiapkan diri sebaik mungkin sebelum mengikuti seleksi tahun depan.***

 

Editor: Egia Astuti Mardani

Sumber: menpan.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x